User manual - EXZR20_M29_FA

88
Menggunakan BEST SHOT
Selalu ada jeda waktu yang tak dapat dihindarkan ketika Anda menekan tombol rana
dan ketika gambar benar-benar direkam. Fitur "Koreksi Jeda" memungkinkan Anda
mengonfigurasi kamera untuk mengurangi atau bahkan menghilangkan jeda ini untuk
membantu Anda mengatur waktu pemotretan dan secara tepat mendapatkan momen
foto yang diinginkan. Dengan "Koreksi Jeda", tombol rana ditekan setengahnya dan
menyesuaikan gambar yang ingin dipotret. Lalu ketika tombol rana ditekan penuh,
kamera akan memprarekam total 5 gambar, mencakup empat gambar aksi yang
terjadi sebelum Anda menekan penuh tombol rana. Setelah itu, Anda dapat melihat
gambar pada layar monitor dan memilih satu gambar yang ingin disimpan.
1. Dalam modus REKAM, tekan [BS] (BEST SHOT).
2. Pilih "Koreksi Jeda" dan kemudian tekan [SET].
3. Sambil kamera diarahkan ke subjek tekan tombol rana setengah penuh
dan tahan.
Pada waktu itulah kamera akan mulai memprarekam gambar.
Jika Anda melepaskan tombol rana setengah penuh sebelum menekan
seluruhnya ke bawah, semua gambar prarekam yang saat ini terdapat di
dalam buffer akan dihapus.
4. Bila Anda telah siap untuk mengambil gambar, tekan tombol rana
sepenuhnya ke bawah.
Setelah pra-perekaman selesai, salah satu dari lima gambar akan muncul pada
layar monitor selama tiga detik.
5. Jika Anda ingin melihat kelima-lima gambar prarekam, tekan [SET]
dalam waktu tiga detik setelah gambar yang direkam muncul pada
layar monitor.
Jika Anda tidak menekan [SET] dalam waktu tiga detik, gambar yang ditampilkan
pada langkah 4 akan disimpan secara otomatis disimpan sebagai gambar akhir.
Mengonfigurasi Kamera untuk Membantu Anda Mengatur
Waktu Pemotretan Lebih Baik (Koreksi Jeda)