User manual - EXZS20_M29_FB

44
Pelajaran Memotret
4. Tekan [SET].
Ini akan menerapkan pengaturan Anda dan menampilkan layar viewfinder Mode
easy, yang menunjukkan kamera siap mengambil gambar.
Jika Anda memilih "MENU" pada langkah 2, menekan [SET] akan menampilkan
menu REKAM. Lihat "Pengaturan Lanjut" (halaman 55) untuk detail tentang
mengonfigurasikan pengaturannya.
Menekan [ ] (Hapus) akan keluar dari Panel Kontrol.
Kamera Anda memiliki zoom optikal 6X (yang mengubah jarak fokus lensa), yang
dapat digunakan bersama-sama dengan pembesaran digital (yang memproses
bagian tengah gambar secara digital untuk diperbesar) dengan kemampuan
pembesaran total sebesar 6X hingga 95,6X. Titik penurunan kualitas gambar
tergantung dari ukuran gambar (halaman 46).
1. Dalam modus REKAM, geser pengontrol zoom untuk memperbesar.
2. Tekan tombol rana untuk memotret gambar.
Pembesaran digital dinonaktifkan bila cap waktu (halaman 106) diaktifkan.
Memotret dengan Zoom
w (Sudut Lebar) : Mengurangi ukuran subjek dan memperluas sekitarnya.
z (Foto jauh) : Memperbesar subjek dan mempersempit sekitarnya.
w Sudut Lebar z Foto jauh
Pengontrol zoom