Reference Guide

CATATAN: Mungkin tidak semua komputer mendukung layar nirkabel. Untuk informasi lebih lanjut, lihat www.intel.com.
Kamera
Webcam
Memungkinkan Anda untuk melakukan obrolan video, menangkap foto, dan merekam video.
Kamera 3D
Anda dapat menggunakan kamera 3D untuk menangkap dan mengalirkan gambar 3 dimensi, sehingga memungkinkan untuk melihat jarak,
ukuran, dimensi benda melalui sensor bawaan. Hal ini memungkinkan interaktivitas yang ditingkatkan selama konferensi video, game online,
dan sebagainya.
Kamera Intel RealSense 3D
Kamera RealSense mempunyai tiga lensa, kamera 2D standar untuk pengambilan foto dan video biasa, serta kamera inframerah dan
proyektor laser inframerah. Bagian inframerah dari RealSense memungkinkan untuk melihat jarak antara objek, memisahkan objek dari
lapisan latar belakang di belakangnya dan memungkinkan pengenalan objek, wajah, dan gerakan daripada kamera tradisional. Perangkat ini
tersedia dalam tiga jenis: menghadap ke depan, menghadap ke belakang, dan snapshot.
Layar nirkabel
Fitur layar nirkabel memungkinkan Anda berbagi layar komputer dengan TV yang kompatibel tanpa menggunakan kabel. Untuk memeriksa
apakah TV Anda mendukung fitur ini, lihat dokumentasi TV Anda.
CATATAN: Mungkin tidak semua komputer mendukung layar nirkabel. Untuk informasi lebih lanjut, lihat www.intel.com.
Keyboard
Keyboard memungkinkan Anda mengetik karakter dan melakukan fungsi khusus menggunakan tombol pintasan. Jumlah tombol dan
karakter yang tersedia mungkin berbeda berdasarkan negara tujuan pengiriman keyboard. Laptop memiliki keyboard internal. Tablet
umumnya memiliki keyboard pada layar dan beberapa tablet juga mendukung keyboard eksternal. Desktop Dell memiliki keyboard eksternal
yang tersambung menggunakan USB atau sinyal nirkabel.
Tombol umum yang tersedia pada keyboard antara lain:
Tombol alfanumerik untuk mengetik huruf, nomor, tanda baca, dan simbol
Tombol multimedia dan pintasan aplikasi
Tombol kontrol seperti Ctrl, Alt, Esc, dan tombol Windows
Tombol pintasan untuk melakukan tugas khusus atau membuka fitur khusus
Tombol fungsi, F1 hingga F1
Tombol navigasi untuk menggerakkan kursor di sekitar dokumen atau jendela:
Keyboard fisik
Keyboard fisik digunakan dengan laptop dan komputer desktop. Laptop umumnya memiliki keyboard bawaan. Keyboard eksternal
umumnya digunakan dengan komputer desktop. Beberapa keyboard mungkin memiliki fitur seperti tombol untuk menyesuaikan volume,
pintasan aplikasi, panel sentuh bawaan, tombol pintasan terprogram, lampu latar, dan sebagainya.
Tentang komputer Anda
15