User manual - EXZR410_EXZR400_M29_FB

86
Menggunakan BEST SHOT
8. Gunakan [4] dan [6] untuk berpindah-pindah melihat gambar
prarekam pada layar monitor.
Gunakan [4] dan [6] untuk melihat gambar-gambar yang telah direkam
sebelumnya. Setiap gambar akan muncul bersama petunjuk waktu ketika
diprarekam.
* Detik sebelum tombol rana ditekan penuh.
Waktu gambar yang Anda pilih di sini adalah waktu gambar ditampilkan pada
langkah 6 pada kesempatan berikutnya Anda melakukan prosedur di atas. Jika
Anda memilih gambar yang diprarekam 0,3 detik sebelum tombol rana ditekan
penuh, misalnya –0,3-detik, gambar akan ditampilkan pada langkah 6 pada
kesempatan berikutnya Anda melakukan prosedur di atas.
9. Untuk menyimpan gambar yang saat ini ditampilkan sebagai gambar
akhir, tekan [SET].
Dengan adegan BEST SHOT ini, pengaturan blitz secara otomatis menjadi
?
(Blitz Tidak Aktif).
Pewaktu tidak dapat digunakan pada adegan BEST SHOT ini.
Dengan adegan BEST SHOT, menekan tombol rana setengahnya akan
memperbaiki fokus dan pencahayaan di tingkat saat ini.
Dengan adegan BEST SHOT ini, perekaman gambar tidak akan berhasil jika Anda
menekan tombol rana sepenuhnya tanpa memberikan cukup waktu (sekurang-
kurangnya 0,4 detik) setelah menekannya setengah penuh.
Perhatikanlah subjek dengan seksama ketika memotret. Kegagalan
memperhatikan subjek dapat mengakibatkan jeda yang signifikan dalam waktu
ketika Anda ingin memotret hingga tombol rana ditekan sepenuhnya. Ini dapat
menyebabkan perekaman gambar menjadi terlalu terlambat, bahkan jika fungsi ini
Anda gunakan.
Pengaturan "Lihat kembali" saat ini (halaman 107) diabaikan ketika memotret
dengan fungsi ini. Segera setelah Anda menekan penuh tombol rana, salah satu
dari lima gambar yang diprarekam akan muncul pada tampilan seperti pada
langkah 4 dari prosedur di atas.
–0.4 sec. –0.3 sec. –0.2 sec. –0.1 sec. SHUTTER
(0,4*)(0,3*)(0,2*)(0,1*) (Tekan penuh)