User Manual

19
Menyesuaikan kecerahan gambar (FUNC)
1.
Tekan tombol [FUNC]. Pada menu yang muncul, pilih “Kecerahan” dan kemudian
tekan tombol [ENTER].
2.
Pada layar penyesuaian kecerahan yang muncul, gunakan tombol [] dan []
untuk menyesuaikan kecerahan.
3.
Untuk menyembunyikan jendela, tekan tombol [ESC].
Operasi di atas adalah untuk melakukan penyesuaian detail kecerahan gambar tanpa
mempengaruhi kecerahan cahaya. Untuk informasi tentang pengubahan kecerahan cahaya,
lihat “Kontrol Cahaya” (halaman 21).
Mengubah modus warna (FUNC)
1.
Tekan tombol [FUNC]. Pada menu yang muncul, pilih “Modus Warna” dan
kemudian tekan tombol [ENTER].
Ini akan menampilkan jendela pemilihan modus warna. Modus warna yang dipilih saat ini
adalah yang tombolnya terpilih (terisi).
2.
Gunakan tombol [] dan [] untuk memindahkan sorotan ke modus warna yang
ingin Anda pilih, dan kemudian tekan tombol [ENTER].
Ini akan memilih tombol di sebelah nama modus warna yang disorot.
Untuk detail tentang masing-masing modus warna, lihat “Penyetelan Gambar 1 3
Modus Warna” (halaman 27).
3.
Untuk menyembunyikan jendela, tekan tombol [ESC].
Modus warna tidak dapat dipilih pada kasus-kasus berikut.
Ketika “Off” dipilih untuk pengaturan “Kontrol Cahaya” (halaman 21)