Users Guide

Mengatasi Masalah Proyektor 67
Mengganti Lampu
AWAS! Sebelum Anda memulai prosedur pada bagian ini, ikuti Petunjuk
Keselamatan yang dijelaskan pada halaman 7.
Ganti lampu bila pesan "Lamp is approaching the end of its useful life in
the operation. Replacement suggested! www.dell.com/lamps" (Masa
pakai lampu hampir habis dalam pengoperasian. Sebaiknya ganti!
www.dell.com/lamps) ditampilkan di layar. Jika masalah berlanjut setelah
mengganti lampu, hubungi Dell™. Untuk informasi lebih lanjut, lihat
Menghubungi Dell™pada halaman 74.
AWAS! Gunakan lampu asli untuk memastikan keselamatan dan fungsi
proyektor yang optimal.
AWAS! Lampu menjadi panas bila digunakan. Jangan coba mengganti lampu
hingga proyektor mendingin minimal selama 30 menit.
AWAS! Jangan pernah sentuh bohlam atau kaca lampu. Lampu proyektor
sangat rentan dan dapat pecah jika tersentuh. Pecahan kaca tajam dan dapat
mengkibatkan cedera.
AWAS! Jika lampu pecah, keluarkan semua pecahan kaca dari proyektor,
kemudian buang atau daur ulang sesuai undang-undang daerah maupun
nasional. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.dell.com/hg.
1
Matikan proyektor dan lepaskan kabel daya.
2
Biarkan proyektor mendingin minimal selama 30 menit.
3
Longgarkan dua sekrup yang
mengencangkan penutup lampu,
kemudian lepaskan penutup.
4
Longgarkan dua sekrup yang
mengencangkan lampu.
5
Tarik lampu ke atas melalui pegangan
logam.
CATATAN: Dell™ mungkin
mengharuskan agar lampu yang diganti
dalam masa jaminan dikembalikan ke
Dell™. Atau, hubungi dinas kebersihan
setempat untuk mengetahui alamat
tempat pembuangan terdekat.
6
Ganti dengan lampu baru.
7
Kencangkan dua sekrup yang mengencangkan lampu.