Users Guide

26
BaB 3: MENGGUNaKaN DEsKtOP aNDa
Level RAID 1
Level RAID 1 menggunakan teknik data mirroring untuk meningkatkan integritas
data. Jika data ditulis pada drive primer, data juga akan disalin (duplikasi),
atau dicerminkan (mirroring), pada drive sekunder dalam kongurasi. RAID 1
mengorbankan kecepatan akses data tinggi untuk redundansi data.
Jika terjadi kerusakan drive, pengoperasian baca dan tulis diarahkan ke drive yang
masih berfungsi. Kemudian, drive pengganti dapat dipulihkan menggunakan
data dari drive yang tidak rusak.
CATATAN: Pada kongurasi RAID 1, ukuran kongurasi sama dengan
ukuran drive terkecil dalam kongurasi.
Mengoptimalkan Performa
Komputer Anda telah dikongurasi untuk beroperasi secara optimal pada
sejumlah besar aplikasi. Tergantung pada kongurasi yang Anda beli, komputer
mungkin telah melalui tahapan overclocking di pabrik untuk mencapai performa
maksimum dalam aplikasi yang bergantung pada perangkat, termasuk
perkembangan permainan dan multimedia.
PERHATIAN: Dukungan teknis akan memverikasi fungsi maksimal
komputer di pengaturan yang telah dikongurasikan pabrik. Alienware
tidak menyediakan dukungan teknis untuk masalah perangkat keras
atau perangkat lunak yang muncul akibat pengoperasian komputer
melebihi pengaturan pabrik.
Penyesuaian Performa
Menggunakan Pengaturan Sistem
PERHATIAN: Tidak disarankan untuk mengoperasikan prosesor atau
komponen sistem lain di luar pengaturan sebelumnya pada BIOS. Hal
tersebut dapat menyebabkan sistem tidak stabil, masa pakai komponen
berkurang, atau kerusakan permanen pada komponen.
Untuk komputer dengan prosesor Intel Core i7 Extreme Edition, BIOS memiliki
level overclock pra-atur yang memudahkan Anda untuk menjalankan overclock
pada komputer Anda.
Untuk informasi lebih lanjut, lihat “Mengongurasi BIOS” di halaman 27.