Users Guide

Chipset 29
Chipset
Chipset memberikan kontrol terhadap komponen pada board sistem dan
memungkinkan komunikasi antara beragam komponen. Umumnya, chipset
adalah bagian dari board sistem, namun dengan beberapa prosesor generasi
baru, chipset mungkin terintegrasi dalam prosesor.
Prosesor
Prosesor menerima data dan instruksi dari aplikasi dan memproses data
sesuai permintaan perangkat lunak.
Prosesor dirancang khususnya untuk desktop, laptop, perangkat seluler, dan
sebagainya. Umumnya prosesor yang dirancang untuk satu jenis perangkat
tidak dapat digunakan pada jenis perangkat lainnya.
Prosesor yang dirancang untuk laptop dan perangkat seluler mengonsumsi
lebih sedikit daya dibanding prosesor yang dirancang untuk desktop
atauserver.
Prosesor utamanya diklasifikasikan berdasarkan:
•Jumlah inti prosesor
•Kecepatan frekuensi yang diukur dalam GigaHertz (GHz) atau
MegaHertz(MHz)
•Memori on-board, yang juga disebut cache
Aspek-aspek ini juga menentukan kinerja prosesor. Nilai yang lebih tinggi
berarti kinerja yang lebih baik. Beberapa prosesor mungkin terintegrasi pada
board sistem.
Beberapa pabrik prosesor antara lain Intel, AMD, Qualcomm,
dansebagainya.