Users Guide

68 Jaringan
Jaringan Wilayah Lokal Nirkabel (WLAN)
Perangkat dihubungkan menggunakan kabel Ethernet dan cukup
menjangkau sejumlah kecil wilayah, biasanya area di dalam rumah atau
bangunan. Sambungan nirkabel yang digunakan untuk mengonfigurasi
WLAN biasanya berupa Wi-Fi (802.11x).
Jaringan Wilayah Luas Nirkabel (WWAN)
Juga dikenal sebagai Mobile Broadband, layanan ini biasanya disediakan
oleh perusahaan telepon untuk digunakan pada perangkat seluler. Perangkat
seluler atau laptop harus mendukung teknologi WWAN agar dapat
terhubung dengan jaringan ini.
Jaringan Wilayah Pribadi Nirkabel (WPAN)
Perangkat biasanya dihubungkan secara nirkabel menggunakan Bluetooth,
RF, Near-Field Communication (NFC), dan lain-lain. Jenis jaringan ini
biasanya beroperasi dalam jangkauan jarak yang dekat dari perangkat.
Untuk menghubungkan komputer atau tablet ke Internet, lihat Menyambung
ke Internet.