Users Guide

Buku Petunjuk Dell Display Manager | 1
Buku Petunjuk Dell Display Manager
Ringkasan
Dell Display Manager adalah sebuah aplikasi Windows yang digunakan untuk mengelola
sebuah monitor atau sekelompok monitor. Aplikasi ini memungkinkan penyesuaian
tampilan gambar, penetapan pengaturan otomatis, pengelolaan energi, pengaturan
jendela, rotasi gambar dan ftur-ftur lain pada model Dell tertentu. Setelah diinstal, Dell
Display Manager akan berjalan setiap kali sistem mulai berjalan dan akan menempatkan
ikonnya di baki notifikasi. Informasi tentang monitor yang terhubung ke sistem selalu
tersedia ketika menggerakkan kursor di atas ikon baki notifikasi.
Menggunakan Dialog Pengaturan Cepat
Kotak dialog Pengaturan Cepat dapat dibuka dengan mengklik ikon baki notifikasi Dell
Display Manager. Apabila ada lebih dari satu model Dell yang didukung terhubung ke
sistem, sebuah monitor target yang spesifik dapat dipilih menggunakan menu yang
diberikan. Dengan kotak dialog Pengaturan Cepat penyesuaian level Kecerahan dan
Kontras monitor dapat disetel dengan mudah, Mode Preset dapat dipilih secara manual
atau disetel ke Mode Otomatis, tata letak jendela dapat disusun lebih mudah dan resolusi
layar dapat diubah.

Summary of content (4 pages)