Owners Manual

Memasang Kembali Board Sistem |
57
Memasang Kembali Board Sistem
PERINGATAN:
Sebelum mengerjakan bagian dalam komputer, bacalah informasi
keselamatan yang dikirimkan bersama komputer Anda dan ikuti langkah-langkah
dalam "Sebelum Anda Mulai" pada halaman 9. Setelah mengerjakan bagian dalam
komputer Anda, ikuti instruksi pada "Setelah Mengerjakan Bagian Dalam
Komputer" pada halaman 11. Untuk informasi praktik keselamatan tambahan,
kunjungi Laman utama Pemenuhan Peraturan di dell.com/regulatory_compliance.
Prosedur
1 Geser port board sistem di bawah tab dan ke dalam slot pada unit sandaran tangan.
2 Sejajarkan lubang sekrup pada board sistem dengan lubang sekrup pada
unit sandaran tangan.
CATATAN: Pastikan tidak ada kabel di bawah unit board sistem.
3 Pasang kembali sekrup yang menahan board sistem ke unit sandaran tangan.
4 Rutekan kabel antena melalui pengarah perutean pada unit board sistem.
5 Sambungkan kabel kamera, kabel hard disk, dan kabel display ke board sistem.
6 Geser kabel pita, kabel panel sentuh, kabel keyboard, kabel lampu status daya/
baterai, dan kabel lampu latar keyboard ke dalam konektor board sistem dan tekan
kait pengunci konektor untuk menahan kabel.
7 Rekatkan mylar ke unit board sistem.
Langkah-langkah berikutnya
1 Pasang kembali unit pendingin prosesor. Lihat "Memasang Kembali Unit Pendingin
Prosesor" pada halaman 48.
2 Pasang kembali kipas. Lihat "Memasang Kembali Kipas" pada halaman 46.
3 Pasang kembali mini-card. Lihat “Memasang Kembali Mini-Card Nirkabel” pada
halaman 33.
4 Pasang kembali modul memori. Lihat "Memasang Kembali Modul Memori" pada
halaman 29.
5 Pasang kembali baterai. Lihat "Memasang Kembali Baterai" pada halaman 26.
6 Pasang kembali speaker. Lihat "Memasang Kembali Speaker" pada halaman 24.
7 Ikuti instruksi dari langkah 2 hingga langkah 6 pada "Memasang Kembali Penutup
Bawah" pada halaman 15.
Memasukkan Tag Servis di BIOS
1 Nyalakan komputer.
2 Tekan <F2> selama POST untuk masuk ke program pengaturan sistem.
3 Navigasikan ke tab utama dan masukkan Tag Servis di dalam bidang Service Tag
(Tag Servis).