User Guide

9. Pasa
ng steker kulkas langsung pada
stopkontak tersendiri di dinding dan jangan
menggunakan cabang stopkontak. Bila
kulkas harus digeser agar stekernya bisa
terpasang, jangan lupa untuk menaikkan kaki
pengaman terlebih dahulu.
10. Sebelum kulkas diisi makanan, dianjurkan
untuk membiarkan kulkas menyala selama 2
hingga 3 jam terlebih dahulu untuk
memastikan kulkas bisa bekerja dengan baik.
Memasang gagang pintu
Untuk model dengan gagang tipe '
Pole
', gagang
tersimpan dalam kompartemen kulkas dan perlu
dipasang terlebih dahulu.
Langkah 1
Tempatkan gagang pintu atas (kiri dan kanan)
pada dudukan gagang dan sesuaikan dengan
gambar petunjuk pada pintu.
Langkah 3
Lepaskan gambar petunjuk setelah gagang pintu
kulkas terpasang.
Selamat! Anda berhasil memasang kulkas baru
Anda.
5. PENGGUNAAN KULKAS
Kulkas bekerja dengan membuang panas dari
makanan di dalamnya ke udara luar. Kerja ini
menyebabkan sisi belakang dan samping kulkas
terasa hangat atau bahkan panas terutama saat
kulkas baru menyala dan pada hari-hari yang
panas - hal ini adalah normal.
Hindari meletakkan makanan hingga menutupi
ventilasi udara dalam kulkas karena akan
mengganggu efisiensi sirkulasi udara. Bila pintu
kulkas sering dibuka, kadang-kadang muncul
sedikit bunga es pada bagian dalam
freezer
. Hal
ini adalah normal dan akan hilang setelah
beberapa hari. Bila pintu
freezer
terbuka secara
tidak sengaja, akan terbentuk bunga es tebal di
dinding dalam dan harus disingkirkan.
Kulkas ini menggunakan kompresor kecepatan
tinggi bersama komponen-komponen efisiensi
tinggi lainnya yang dapat menyebabkan suara
asing yang terdengar lebih jelas pada malam hari
dan saat suasana hening. Suara-suara tersebut
justru menunjukkan kulkas bekerja sebagaimana
mestinya. Di antara suara-suara tersebut:
Suara kompresor bekerja;
Suara gerakan udara dari motor kipas kecil;
Suara gemercik seperti air mendidih;
Suara letupan yang terdengar saat
defrosting
otomatis; dan
Suara berdetik, sebelum kompresor menyala.
Perincian lebih lanjut bisa didapatkan pada
Panduan Penelusuran Masalah.
ID 10
Langkah 2
Tarik
turun gagang pintu hingga terkunci pada
t
e
mpatnya dan posisinya sesuai dengan gambar
petunjuk pada pintu.