User Guide
Mengirim faks | 102
Sepuluh nomor faks yang terakhir dikirim berikut sepuluh ID Pemanggil yang diterima
ditampilkan.
3 Jika dokumen asli dimasukkan ke dalam pengumpan dokumen, perangkat secara otomatis
mulai mengirim.
Setelah dokumen asli ditempatkan pada kaca pemindai, pilih Yes untuk menambah halaman
lain. Masukkan dokumen asli lainnya, kemudian tekan OK. Setelah selesai, pilih No saat
Another Page? muncul.
Mengonfirmasi pengiriman
Setelah halaman terakhir dokumen asli Anda berhasil dikirim, perangkat mengeluarkan bunyi
“bip” dan kembali ke mode siap.
Apabila terjadi sesuatu yang salah saat faks dikirimkan, pesan kesalahan akan muncul di layar.
Jika Anda menerima sebuah pesan kesalahan, tekan (Batal) untuk menghapus pesan dan
coba kirimkan faks tersebut lagi.
Anda dapat menyetel perangkat Anda untuk mencetak laporan konfirmasi secara
otomatis setiap kali pengiriman faks selesai. Tekan (faks) > (Menu) > Fax Setup >
Sending > Fax Confirm. pada panel kontrol.
Menunda pengiriman faks
Anda dapat mengatur perangkat Anda untuk mengirim faks di lain waktu saat Anda tidak ada di
tempat.
Anda tidak dapat mengirimkan faks berwarna dengan menggunakan fitur ini.
1 Letakkan satu dokumen menghadap ke bawah pada kaca dokumen, atau masukkan
dokumen menghadap ke atas pada pengumpan dokumen.
2 Tekan (faks) pada panel kontrol.
3 Atur resolusi dan tingkat kegelapan agar sesuai dengan kebutuhan faks Anda.
4 Pilih (Menu) > Fax Feature > Delay Send pada panel kontrol.
5 Masukkan nomor mesin faks penerima, kemudian tekan OK.
6 Layar meminta Anda untuk memasukkan nomor faks lain untuk mengirimkan dokumen.










