HP LaserJet Pro MFP M426, M427 - User's Guide
●
Use Job Name + (1-99) (Gunakan Nama Pekerjaan + (1-99)): Tambahkan nomor unik ke akhir nama
pekerjaan.
●
Replace Existing File (Ganti File Yang Ada): Timpa pekerjaan tersimpan yang telah ada dengan yang
baru.
6. Klik tombol OK untuk menutup kotak dialog Properti Dokumen. Dalam kotak dialog Cetak,klik tombol OK
untuk mencetak tugas.
Mencetak pekerjaan tersimpan
Gunakan prosedur berikut untuk mencetak tugas yang disimpan di memori produk.
1. Dari layar Awal di panel kontrol produk, geser hingga menu Jobs [Pekerjaan] ditampilkan. Sentuh ikon Jobs
[Pekerjaan] untuk membuka menu.
2. Dari daftar Job Folders [Folder Pekerjaan], pilih nama pengguna. Daftar pekerjaan yang disimpan dengan
nama pengguna tersebut akan ditampilkan.
3. Pilih nama pekerjaan. Jika pekerjaan tersebut bersifat pribadi atau dienkripsi,masukkan PIN atau sandi.
4. Untuk menyesuaikan jumlah salinan, sentuh Copies [Salinan], masukkan jumlah salinan, lalu sentuh OK.
5. Sentuh Print [Cetak] untuk mencetak pekerjaan.
Menghapus pekerjaan tersimpan
Bila Anda mengirim pekerjaan tersimpan ke memori printer, printer akan menimpa pekerjaan sebelumnya
dengan nama pengguna dan nama pekerjaan yang sama. Jika memori printer sudah penuh, panel kontrol printer
menampilkan pesan No more memory [Tidak ada memori tersisa] dan pekerjaan tersimpan yang sudah ada
harus dihapus agar pekerjaan cetak tambahan dapat disimpan.
Gunakan prosedur ini untuk menghapus pekerjaan yang disimpan di memori printer.
1. Dari layar Awal pada panel kontrol printer, geser hingga menu Jobs [Pekerjaan] ditampilkan. Sentuh ikon
Jobs [Pekerjaan] untuk membuka menu.
2. Dari daftar Job Folders [Folder Pekerjaan], pilih nama pengguna. Daftar pekerjaan yang disimpan dengan
nama pengguna tersebut akan ditampilkan.
3. Pilih nama pekerjaan. Jika pekerjaan tersebut bersifat pribadi atau dienkripsi, masukkan PIN atau sandi.
4. Pilih Delete [Hapus], lalu pilih OK untuk menghapusnya.
48 Bab 4 Cetak IDWW