User Guide
Simpan media foto dalam kemasan aslinya di dalam kantung plastik yang dapat
ditutup kembali pada permukaan datar di tempat kering yang sejuk. Saat Anda siap
untuk mencetak, keluarkan hanya kertas yang Anda akan segera gunakan. Saat
Anda telah selesai mencetak, kembalikan setiap kertas foto yang tidak digunakan ke
dalam kantung plastik. Hal ini akan mencegah melengkungnya kertas foto.
Untuk informasi lebih lanjut, baca:
•“
Kertas-kertas yang disarankan untuk pencetakan” pada halaman 48
•“
Informasi tentang kertas” pada halaman 54
Penyebab: Jenis kertas yang salah dimuat dalam baki masukan.
Jika hal ini tidak menyelesaikan masalah, coba solusi berikutnya.
Solusi 5: Bersihkan kepala cetak
Solusi: Jika solusi sebelumnya tidak menyelesaikan masalah, coba bersihkan
kepala cetak.
Untuk membersihkan kepala cetak dari panel kendali
1. Tekan Atur.
2. Tekan tombol panah ke bawah untuk memilih Tools (Alat Bantu), dan kemudian
tekan OK.
3. Tekan tombol panah ke bawah untuk memilih Clean Printhead (Bersihkan
Kepala Cetak), dan kemudian tekan OK.
Produk membersihkan kepala cetak.
4. Tekan sembarang tombol untuk kembali ke menu Tools (Alat Bantu).
Setelah membersihkan kepala cetak, cetaklah laporan kualitas cetak Periksa laporan
kualitas cetak untuk melihat apakah masalah kualitas cetak masih ada.
Untuk mencetak laporan kualitas cetak
1. Muatkan kertas putih berukuran letter atau A4 ke dalam baki masukan.
2. Tekan Atur.
3. Tekan tombol panah ke bawah untuk memilih Tools (Alat Bantu), dan kemudian
tekan OK.
4. Tekan tombol panah ke bawah untuk memilih Print Quality Report (Laporan
Kualitas Cetak), dan kemudian tekan OK.
Produk mencetak laporan kualitas cetak yang dapat Anda gunakan untuk
mendiagnosis masalah kualitas cetak.
Mengatasi masalah kualitas cetak 155
Mengatasi masalah










