HP Compaq dx2200 Microtower PC Quick Setup & Getting Started Guide

2
10 www.hp.comPenyiapan Cepat & Persiapan Awal
Persiapan Awal
Jika Anda baru saja menambahkan perangkat keras baru,
lepaskan perangkat keras tersebut, lalu lihat apakah komputer
berfungsi normal.
Jika Anda baru saja menambahkan perangkat lunak baru,
hapus perangkat lunak tersebut, lalu lihat apakah komputer
kembali berfungsi normal.
Boot komputer ke Safe Mode untuk melihat apakah komputer
dapat di-boot tanpa harus memuatkan semua driver. Untuk
mem-boot sistem operasi, gunakan "Last Known
Configuration."
Lihat dukungan teknis lengkap secara online di
http://www.hp.com/support.
Untuk saran yang umum, lihat “Tip dan saran” dalam
panduan ini.
Rujuk ke Panduan Pemecahan Masalah yang lengkap pada
CD Dokumentasi untuk informasi yanglebih terperinci.
Jalankan CD Restore Plus! untuk memulihkan sistem operasi
semula dan perangkat lunak instalsi-pabrik.
Ä
PERHATIAN: Menjalankan CD Restore Plus! akan menghapus semua
data pada hard drive.
Untuk membantu Anda mengatasi masalah secara online, HP
Instant Support Professional Edition menyediakan diagnostik
swa-bantu (self-solve diagnostics). Jika Anda perlu menghubungi
dukungan HP, gunakan fitur obrolan (chat) online dari HP Instant
Support Professional Edition. Akses HP Instant Support
Professional Edition di
http://www.hp.com/go/ispe.
Kunjungi Business Support Center (BSC) pada
http://www.hp.com/go/bizsupport untuk mendapatkan
informasi dukungan online, perangkat lunak dan driver,
pemberitahuan proaktif terbaru, serta komunitas rekan dan pakar
HP di seluruh dunia.