User Guide - Linux
Menghapus seluruh isi harddisk dan menginstal ulang
SLED
Adakalanya Anda ingin memformat ulang komputer secara total, atau menghapus data pribadi
sebelum menyerahkan atau mendaur-ulang komputer. Proses yang dijelaskan di bagian ini
memberikan cara cepat dan mudah mengembalikan komputer ke kondisi awal. Pilihan ini akan
menghapus seluruh data pribadi, aplikasi, dan pengaturan dari komputer, dan menginstalkan ulang
sistem operasi Linux.
PENTING: Pilihan ini tidak menyediakan pencadangan data. Sebelum menggunakan pilihan ini,
cadangkan semua data pribadi yang ingin dipertahankan.
Anda dapat menggunakan pilihan ini dengan menggunakan tombol f11.
Untuk menggunakan tombol f11:
Tekan f11 saat komputer dalam proses boot.
– atau –
Tekan terus f11 sambil menekan tombol daya.
Pilih System Recovery (Pemulihan Sistem) dan ikuti petunjuk pada layar.
Menghapus seluruh isi harddisk dan menginstal ulang SLED 67










