Hardware Reference Guide - HP Compaq dc7800 Small Form Factor

4. Lepaskan kabel daya dari stopkontak listrik dan lepaskan semua perangkat eksternal.
PERHATIAN: Terlepas dari status power-on, selalu ada tegangan selama sistem terhubung ke
stopkontak listrik AC yang aktif. Anda harus melepaskan kabel daya untuk mencegah kerusakan
pada komponen internal komputer.
5. Jika komputer terpasang pada dudukan, lepaskan komputer dari dudukannya lalu letakkan
komputer.
6. Lepas panel akses.
7. Putar sangkar drive untuk drive eksternal ke posisi tegak.
Gambar 2-35 Memutar Sangkar Drive ke Atas
8. Putar catu daya ke posisi tegak. Hard drive berada di bawah catu daya.
PERHATIAN: Jika komputer dilengkapi Smart Cover Lock yang terpasang di samping sangkar
drive, dengan hati-hati lewatkan semua kabel di sekeliling rakitan Smart Cover Lock saat Anda
mengangkat catu daya untuk menghindari kerusakan kabel atau kunci.
Gambar 2-36 Meninggikan Catu Daya
IDWW Memasang dan Melepaskan Drive 39