User guide

3
Pemecahan masalah
Bagian ini memuat solusi untuk berbagai masalah yang umum pada pemindai dan
transparent materials adapter [adaptor materi transparan] (TMA).
Masalah instalasi atau pengaturan pemindai
Bagian ini memuat solusi untuk masalah instalasi dan pengaturan.
Copot-instal dan menginstal ulang perangkat lunak
Masalah mungkin terjadi karena instalasi yang tidak tuntas. Coba mencopot-instal
kemudian menginstal ulang perangkat lunak HP Scanning [Pemindaian HP]. Untuk
menginstal ulang perangkat lunak HP Scanning, Anda harus memiliki CD perangkat
lunak HP Image Zone.
Untuk mencopot-instal perangkat lunak HP yang disertakan dengan pemindai, ikuti
prosedur ini:
1. Klik Start [Mulai], klik Settings [Pengaturan], kemudian klik Control Panel
[Panel Kontrol] (pada Windows XP, klik Start [Mulai], kemudian klik Control
Panel [Kontrol Panel]).
2. Klik Add/Remove Programs [Tambah/Hapus Program] (pada Windows XP, ini
disebut Add or Remove Programs [Tambah atau Hapus Program]) kemudian
pilih perangkat lunak HP Scanjet.
3. Klik Remove [Hapus].
4. Klik Add/Remove Programs [Tambah/Hapus Program] (pada Windows XP, ini
disebut Add or Remove Programs [Tambah atau Hapus Program]) kemudian
pilih perangkat lunak HP Image Zone.
5. Instal ulang dengan menggunakan CD perangkat lunak HP Image Zone yang
disertakan dengan pemindai Anda. Apabila Anda memasukkan CD, antarmuka
instalasi meluncur secara otomatis. Pilih perangkat lunak HP Image Zone untuk
diinstal.
Periksa kabel
Jenis kabel Tindakan
Kabel listrik Kabel listrik dihubungkan antara pemindai dan stopkontak
listrik.
Pastikan kabel listrik terhubung kencang antara pemindai
dan stopkontak listrik yang aktif atau pelindung lonjakan
arus listrik.
Jika kabel listrik terhubung ke pelindung lonjakan arus
listrik, pastikan pelindung arus itu dicolokkan ke dalam
stopkontak dan dihidupkan.
Cabut kabel listrik dari pemindai dan matikan komputer.
Setelah 60 detik, hubungkan kembali kabel listrik ke
Panduan Pengguna 13