User Guide - Windows 7
dilengkapi SIM yang terpasang sejak awal dalam rongga baterai. Jika tidak, SIM mungkin tercakup
dengan informasi Pitalebar Bergerak HP yang diberikan bersama komputer, atau diberikan secara
terpisah oleh operator jaringan bergerak.
Untuk informasi tentang cara memasang dan melepas SIM, lihat bagian 
Memasang dan melepas
SIM pada hal. 22 dalam bab ini.
Untuk informasi tentang Pitalebar Bergerak HP dan cara mengaktifkan layanan melalui operator
jaringan bergerak yang dipilih, lihat informasi Pitalebar Bergerak HP yang tercakup dengan komputer.
Untuk informasi selengkapnya, kunjungi 
http://www.hp.com/go/mobilebroadband (hanya negara/
wilayah tertentu).
Memasang dan melepas SIM
PERHATIAN: Untuk mencegah kerusakan pada konektor, lakukan pelan-pelan saat memasang
SIM.
Untuk memasang SIM, ikuti langkah-langkah berikut:
1. Matikan komputer.
2. Tutup layar.
3. Putuskan sambungan semua perangkat eksternal yang terhubung ke komputer.
4. Cabut kabel daya dari stopkontak AC.
5. Balikkan komputer pada permukaan yang datar dengan kait pelepas permukaan menghadap
Anda.
6. Lepas penutup akses (lihat 
Melepas penutup akses pada hal. 51).
7. Lepas baterai (lihat 
Melepas baterai pada hal. 42).
8. Masukkan SIM ke dalam slotnya, kemudian dorong pelan-pelan sampai terpasang dengan
mapan.
CATATAN: Slot SIM pada komputer mungkin terlihat sedikit berbeda dari ilustrasi di bagian ini.
CATATAN: Lihat gambar pada rongga baterai untuk memastikan cara memasang kartu SIM ke
komputer Anda.
22 Bab 3 Menyambung ke jaringan










