HP Photosmart 8400 series User's Guide
3
Mencetak foto tanpa komputer
Printer HP Photosmart 8400 series meleluasakan Anda untuk memilih,
mengembangkan dan mencetak foto, bahkan tanpa menghidupkan komputer. Setelah
Anda mengatur printer dengan menggunakan petunjuk dalam buklet Quick Start
(Panduan Ringkas), Anda dapat menyisipkan kartu memori dalam printer atau flash
drive USB dalam port kamera dan mencetak foto Anda dengan menggunakan tombol
pada panel kendali printer.
Anda juga dapat mencetak foto langsung dari kamera digital. Untuk maklumat lanjut,
lihat Mencetak foto dari kamera digital.
Ikuti langkah-langkah ini untuk mencetak foto dari awal-sampai-akhir dari
kartu memori
Langkah 1
Sisipkan kartu memori ke dalam slot kartu memori
Baca Menyisipkan kartu memori.
Langkah 2
Memuatkan kertas foto
Baca Memuatkan kertas.
Langkah 3
Memasang kartrid cetak yang tepat
Baca Memasang kartrid cetak.
Langkah 4
Memilih tata-letak foto
Baca Memilih tata-letak foto.
Langkah 5
Menampilkan foto-foto yang ada pada kartu memori
untuk menentukan foto mana yang akan dicetak
Baca Menentukan foto mana yang akan dicetak.
Langkah 6
Memilih foto yang akan dicetak
Baca Memilih foto yang akan dicetak.
Petunjuk Penggunaan HP Photosmart 8400 series 27










