HP Photosmart 8400 series User's Guide

Lampu On kuning sawo berkedip sekilas setelah saya mematikan printer.
Hal ini normal, karena merupakan bagian dari proses pemutusan aliran listrik. Ini
bukan menandakan ada masalah dengan printer.
Lampu On kuning sawo berkedip.
Telah terjadi kesalahan printer. Cobalah hal berikut ini:
Periksa petunjuk pada layar printer. Jika kamera digital Anda terhubung ke
printer, periksa petunjuk pada layar kamera. Jika printer terhubung ke komputer,
periksa petunjuk pada monitor komputer.
Matikan printer, kemudian cabut kabel listriknya. Tunggu sekitar 10 detik,
kemudian colokkan lagi. Hidupkan printer.
Jika lampu On warna kuning sawo terus berkedip, kunjungi www.hp.com/support
atau hubungi bagian Peduli Pelanggan.
Printer tidak menemukan dan menampilkan foto yang saya simpan pada kartu
memori saya.
Cobalah hal berikut ini:
Matikan printer, kemudian cabut kabel listriknya. Tunggu sekitar 10 detik,
kemudian colokkan lagi. Hidupkan printer.
Mungkin, kartu memori memuat jenis file yang tidak dapat dibaca printer
langsung dari kartu memori.
Simpan foto ke komputer, kemudian cetak dari komputer. Untuk informasi
lebih lanjut, lihat dokumentasi yang disertakan dengan kamera dan Bantuan
Printer HP Photosmart pada layar.
Jika lain kali Anda mengambil foto, atur kamera digital untuk menyimpan foto
dalam format file yang dapat dibaca printer langsung dari kartu memori.
Untuk mengetahui daftar format file yang didukung, lihat Spesifikasi printer.
Untuk petunjuk mengenai pengaturan kamera digital agar menyimpan foto-
foto dalam format file tertentu, lihat dokumentasi yang disertakan dengan
kamera.
Mungkin, kartu memori harus direformat jika masalah terus berlanjut.
Printer sudah dicolokkan, tetapi tidak mau hidup.
Mungkin, printer telah menyedot listrik terlalu banyak. Cabut kabel listrik printer.
Tunggu sekitar 10 detik, kemudian colokkan kembali kabel listrik. Hidupkan printer.
Mungkin, printer dicolokkan ke rangkaian stopkontak listrik yang dimatikan.
Hidupkan rangkaian stopkontak listrik, kemudian hidupkan printer.
Mungkin, kabel listrik rusak. Periksa lampu hijau pada kabel listrik dan pastikan
lampu menyala.
Printer mengeluarkan bunyi derau bila saya menghidupkannya, atau mulai
berderau sendiri setelah printer tidak digunakan untuk beberapa lama.
Printer dapat berderau setelah tidak aktif untuk jangka waktu lama (sekitar 2 minggu),
atau bila catu dayanya telah terganggu kemudian pulih kembali. Ini merupakan hal
Bab 7
60 HP Photosmart 8400 series