HP LaserJet 4250/4350 Series - User Guide
Spesifikasi kertas
Untuk spesifikasi kertas lengkap untuk semua printer HP LaserJet, simak HP LaserJet
printer family print media guide (tersedia di http://www.hp.com/support/ljpaperguide).
Kategori Spesifikasi
Kandungan asam 5.5 pH s/d 8,0 pH
Kaliper 0.094 s/d 0,18 mm (3,0 s/d 7,0 mil)
Lekukan dalam rim Rata dalam 5 mm (0,02 inci)
Kondisi tepi potongan Dipotong dengan bilah tajam tanpa cabikan.
Kompatibilitas fusing Tidak boleh terbakar, leleh, berubah bentuk,
atau mengeluarkan emisi berbahaya apabila
dipanaskan s/d 200°C (392°F) selama 0,1 detik.
Butiran Butiran panjang
Kandungan kelembaban 4% s/d 6% dari berat
Kehalusan 100 s/d 250 Sheffield
Lingkungan pencetakan dan penyimpanan kertas
Idealnya, lingkungan pencetakan atau penyimpanan kertas pada atau di sekitar suhu kamar,
dan tidak terlalu kering atau terlalu lembab. Ingatlah bahwa kertas bersifat higroskopik;
menyerap dan kehilangan kelembaban dengan cepat.
Panas bekerja dengan kelembaban untuk merusak kertas. Panas menyebabkan
kelembaban dalam kertas menguap, sementara dingin menyebabkan pengembunan pada
lembaran. Sistem pemanas dan penyejuk udara membuang hampir semua kelembaban dari
suatu ruangan. Setelah dibuka dan digunakan, kertas kehilangan kelembaban, yang
menimbulkan bercak dan noda. Cuaca lembab atau pendingin air dapat menyebabkan
peningkatan kelembaban dalam ruangan. Setelah kertas dibuka dan digunakan ia menyerap
kelebihan kelembaban, menimbulkan cetakan yang terang dan pudar. Dengan hilang dan
bertambahnya kelembaban, kertas juga dapat berubah bentuk. Ini dapat menyebabkan
macet.
Dengan demikian, penyimpanan dan penanganan kertas sama pentingnya dengan proses
pembuatan kertas itu sendiri. Kondisi lingkungan penyimpanan kertas berpengaruh
langsung pada operasi pengumpanan.
Perhatikan untuk tidak membeli kertas lebih dari yang akan digunakan dalam waktu singkat
(sekitar 3 bulan). Kertas yang disimpan dalam waktu lama dapat terkena panas dan
kelembaban ekstrim, yang dapat merusaknya. Perencanaan penting untuk mencegah
kerusakan suplai kertas dalam jumlah besar.
Kertas dalam rim yang belum dibuka dapat tetap stabil selama beberapa bulan sebelum
digunakan. Paket kertas yang terbuka lebih rentan terhadap kerusakan lingkungan,
terutama jika tidak dibungkus dengan pelindung anti-lembab.
IDWW Spesifikasi kertas 237










