User Guide

informasi tentang mengatur HP All-in-One Anda untuk menerima faks secara
otomatis, lihat Mengatur mode jawab.
Pastikan pengaturan Rings to Answer [Dering ke Jawab] diatur ke jumlah
dering maksimum yang melebihi dering pada mesin penjawab. Untuk
informasi lebih lanjut, baca Mengatur jumlah dering sebelum menjawab.
Kabel telepon yang menyertai HP All-in-One saya tidak cukup panjang
Solusi Jika kabel telepon yang menyertai HP All-in-One Anda tidak cukup
panjang, Anda dapat menggunakan penyambung (coupler) untuk memperpanjang.
Anda dapat membeli coupler di toko elektronik yang menjual aksesori telepon.
Anda juga akan memerlukan kabel telepon lain, yang merupakan kabel telepon
standar yang mungkin telah Anda miliki di rumah atau kantor Anda.
Tip Jika HP All-in-One Anda disertai dengan adaptor sambungan telepon
2-kabel, Anda dapat menggunakannya dengan sambungan telepon 4-kabel
untuk menyambung panjangnya. Untuk informasi tentang penggunaan
adaptor sambungan telepon 2-kabel, lihat dokumen yang menyertainya.
Untuk menyambung kabel telepon Anda
1. Dengan menggunakan kabel telepon yang disediakan di kotak bersama
HP All-in-One Anda, hubungkan ujung yang satu ke coupler, lalu hubungkan
ujung satunya lagi ke port berlabel "1-LINE" pada bagian belakang HP All-in-
One Anda.
2. Hubungkan kabel telepon yang lain ke port terbuka pada coupler dan ke soket
telepon, seperti pada gambar di bawah.
1 Soket telepon
2 Coupler
3 Kabel telepon disediakan di kotak bersama dengan HP All-in-One
Pemecahan masalah pengoperasian
Bagian ini berisi informasi tentang mengatasi masalah kertas dan print cartridge.
Bab 11
120 HP Officejet 5600 All-in-One series
Mengatasi masalah