HP PageWide MFP P77740-60 series - User's Guide

Menghubungkan produk dengan menggunakan jaringan nirkabel (hanya model nirkabel)
Kemampuan nirkabel dimatikan secara default. Gunakan metode berikut untuk menyalakan nirkabel dan
menghubungkan produk ke jaringan nirkabel:
Mengaktifkan kemampuan nirkabel pada produk
Untuk menghubungkan produk ke jaringan nirkabel dengan menggunakan Wizard Pengesetan Nirkabel
Untuk menghubungkan produk ke jaringan nirkabel dengan menggunakan WPS
Untuk menghubungkan produk ke jaringan nirkabel secara manual
CATATAN: Printer mendukung jaringan 802.11n (2,4GHz dan 5GHz).
Jika router nirkabel Anda tidak mendukung Wi-Fi Protected Setup (WPS), tanyakan administrator sistem Anda
untuk mengetahui nama jaringan nirkabel atau pengidentikasi set layanan (SSID) serta kunci enkripsi atau
kata sandi pengaman jaringan nirkabel.
Mengaktifkan kemampuan nirkabel pada produk
1. Buka dasbor panel kontrol (sapu ke bawah tab dasbor di bagian atas layar, atau sentuh garis di bagian
atas layar depan).
2. Pada dasbor panel kontrol, sentuh (Setup (Pengesetan)).
3. Sentuh Network Setup (Pengesetan Jaringan), lalu sentuh Wireless Settings (Pengaturan Nirkabel).
4. Sentuh Wireless (Nirkabel), lalu pilih On (Nyala).
Untuk menghubungkan produk ke jaringan nirkabel dengan menggunakan Wizard Pengesetan Nirkabel
Wizard Pengesetan Nirkabel adalah metode terbaik untuk menginstal produk pada jaringan nirkabel.
1. Pastikan kemampuan nirkabel pada printer Anda sudah dinyalakan.
Untuk informasi lebih lanjut, lihat Mengaktifkan kemampuan nirkabel pada produk.
2. Buka dasbor panel kontrol (sapu ke bawah tab dasbor di bagian atas layar, atau sentuh garis di bagian
atas layar depan).
3. Pada dasbor panel kontrol, sentuh (Setup (Pengesetan)).
4. Sentuh Network Setup (Pengesetan Jaringan), lalu sentuh Wireless Settings (Pengaturan Nirkabel).
5. Sentuh Wireless Setup Wizard (Wizard Pengesetan Nirkabel).
6. Produk memindai jaringan nirkabel yang tersedia dan menampilkan daftar nama jaringan (SSID). Pilih
SSID untuk router nirkabel Anda dari daftar jika tersedia. Jika SSID untuk router nirkabel Anda tidak
tercantum dalam daftar, sentuh Enter SSID (Masukkan SSID). Jika diminta untuk jenis keamanan
jaringan, tetapkan pilihan yang digunakan router nirkabel Anda. Keypad akan terbuka pada layar panel
kontrol.
7. Lakukan salah satu petunjuk berikut:
Jika router nirkabel Anda menggunakan keamanan WPA, ketik frasa sandinya pada keypad.
Jika router nirkabel Anda menggunakan keamanan WEP, ketik kuncinya pada keypad.
8. Sentuh OK , dan tunggu saat produk membuat sambungan dengan router nirkabel. Menghubungkan
koneksi nirkabel membutuhkan waktu beberapa menit.
IDWW Sambungkan produk ke komputer atau jaringan 17