Buku Petunjuk Referensi (petunjuk lengkap)
iii
KeyMission 360
KeyMission 360
KeyMission 360 adalah sebuah kamera dengan konsep baru
yang agak berbeda dibanding kamera-kamera sebelumnya.
• Menciptakan konten 360°
Kamera ini menggabungkan dua gambar yang ditangkap
dengan lensa dengan sudut gambar sekitar 180 derajat
sehingga Anda dapat menikmati menciptakan konten 360°
(kecuali saat memotret di dalam air).
• Memotret cukup mudah dengan satu tombol saja
Anda bisa menekan tombol untuk secara bersamaan
mengaktifkan kamera dan mengambil gambar.
• Hubungkan ke perangkat pintar
Jalankan aneka operasi dan pengaturan menggunakan aplikasi khusus sebagai
pengganti layar kamera.
• Beragam aksesori untuk menambah kapabilitas pemotretan
Gambar
Kedua gambar ini diproses di dalam kamera dan disimpan sebagai satu gambar. Anda dapat
merekam film dengan ukuran 4K UHD.
• Kamera mungkin tidak dapat menangkap subjek dalam jarak sekitar 60 cm dari bagian
atas, bawah, atau samping kamera.
• Pada beberapa kondisi pemotretan, batasan area gabungan mungkin dapat terlihat.
• Dalam beberapa kondisi pemotretan, gambar mungkin tidak cocok dengan sempurna
pada batas gabungan.










