Panduan Referensi (Edisi PDF)

Table Of Contents
817
Masalah dan Solusi
Foto tidak terfokus:
Apakah kamera dalam mode fokus manual? Untuk menggunakan
fokus otomatis, pilih AF-S, AF-C, atau AF-F bagi mode fokus.
Kamera mungkin tidak mampu memfokus jika:
- subjek berisikan garis paralel di sepanjang sudut tepi bingkai,
- subjek kurang berkontras,
- subjek dalam titik fokus yang memuat area dengan kecerahan
kontras yang tajam,
- titik fokus mencakup penerangan titik malam hari atau lampu neon
atau sumber cahaya lain yang berubah dalam kecerahan,
- berkedip atau tanda muncul di bawah penerangan lampu neon, uap
merkuri, uap natrium, atau penerangan sejenis,
- filter silang (bintang) atau filter khusus lainnya digunakan,
- subjek tampak lebih kecil daripada titik fokus, atau
- subjek didominasi oleh pola geometri reguler (mis. tirai atau kolom
jendela pada gedung pencakar langit).
Di mode fokus AF-C, titik fokus dapat berkilat selama tombol pelepas
rana ditekan setengah atau tombol AF-ON ditekan, yang menandakan
bahwa kamera tidak lagi dapat memfokus. Pengoperasian fokus dapat
dilanjutkan dengan melepas dan lalu menekan tombolnya kembali.
Bip tidak berbunyi:
Apakah [ON] terpilih bagi [Mode senyap] di menu persiapan?
Bip tidak berbunyi saat kamera memfokus dengan AF-C terpilih bagi
mode fokus.
Pilih opsi selain daripada [Mati] untuk [Suara kamera] > [Bip hidup/
mati] di menu persiapan.
Bip tidak berbunyi di mode video.