User Manual

14 INDONESIA
Catatan
Selama memasak, suhu dan waktu ditampilkan bergantian.
Menit memasak yang terakhir akan dihitung mundur menggunakan detik.
Lihat tabel makanan berisi setelan dasar memasak untuk berbagai jenis
makanan.
Bila proses memasak dimulai dan Airfryer telah dipasangkan dengan
perangkat cerdas, Anda dapat melihat, mengontrol dan mengubah parameter
memasak juga dalam Aplikasi NutriU.
Untuk mengubah unit suhu dari Celsius ke Fahrenheit atau sebaliknya di
Airfryer, tekan tombol naik dan turun suhu secara bersamaan selama 10
detik.
Kiat
Selama memasak, jika Anda ingin mengubah waktu atau suhu memasak, tekan
tombol naik atau turun yang sesuai kapan saja untuk melakukannya.
Untuk menjeda proses memasak, tekan tombol On/O. Untuk melanjutkan
proses memasak, tekan lagi tombol On/O untuk melanjutkan proses
memasak.
Perangkat secara otomatis berada dalam mode jeda saat Anda mengeluarkan
pan dan keranjang. Proses memasak akan dilanjutkan bila pan dan keranjang
dimasukkan lagi ke alat.
Catatan
Jika Anda tidak mengatur waktu memasak yang diperlukan dalam 30 menit,
alat akan mati secara otomatis demi alasan keamanan.
Beberapa bahan perlu digoyang atau dibalik ketika sudah setengah jalan dari
keseluruhan waktu memasak (lihat ‘Tabel memasak’). Untuk menggoyang-
goyangkan bahan, keluarkan pan dan keranjang, letakkan di atas permukaan
yang tahan panas, geser tutupnya dan tekan tombol pelepas keranjang
untuk melepas keranjang dan goyang-goyangkan keranjang di atas bak cuci.
Kemudian masukkan keranjang dalam pan dan masukkan kembali ke alat.
Jika Anda mengatur waktu menjadi setengah dari waktu memasak, kocok
atau balik bahan makanan ketika Anda mendengar bunyi bel pengatur waktu.
Pastikan untuk mengatur kembali pengatur waktu ke sisa waktu memasak.
9 Bila Anda mendengar bunyi bel pengatur waktu, artinya waktu
memasak yang ditentukan telah berakhir.
Catatan
Anda dapat menghentikan proses memasak secara manual. Untuk
melakukannya, tekan tombol On/O.