User manual

22 INDONESIA
Menggunakan loyang pemanggang
1 Masukkan bahan ke dalam loyang pemanggang.
2 Ikuti langkah 1 hingga 3 di bagian ‘Menggoreng dengan
Udara’.
3 Lepaskan pan dari alat dan letakkan di atas permukaan
yang sesuai. Letakkan loyang pemanggang ke dalam pan.
4 Ikuti langkah 6 hingga 14 di bagian ‘Menggoreng dengan
Udara’.
Peringatan
Loyang pemanggang akan menjadi sangat panas selama
penggunaan. Gunakan sarung tangan oven ketika Anda
melepaskan loyang pemanggang dari keranjang.
Kiat
Jika masakan menjadi hitam kecokelatan di bagian atas, turunkan
suhunya.
Ketika Anda mengolah kue atau roti di loyang pemanggang,
pastikan untuk mengisi loyang pemanggang setengah saja karena
adonan akan mengembang selama proses pemanggangan.
Membersihkan
Peringatan
Biarkan keranjang, pan, aksesoris, dan bagian dalam alat
sampai benar-benar dingin sebelum Anda membersihkannya.
Pan, keranjang, dan bagian dalam alat memiliki lapisan anti
lengket. Jangan gunakan peralatan dapur berbahan logam
atau bahan pembersih abrasif karena bisa merusak lapisan anti
lengket.
Bersihkan alat setiap kali selesai digunakan. Bersihkan minyak
dan lemak dari dasar pan untuk mencegah timbulnya asap.
1 Tekan tombol On/O untuk mematikan alat, lepaskan
steker dari stopkontak dinding dan biarkan alat dingin
selama 10 menit.