User manual

Dasar-dasar
34
Melupakan jaringan Wi-Fi
Setiap jaringan yang pernah digunakan, termasuk jaringan yang sekarang, dapat dilupakan
sehingga perangkat tidak akan menyambungkannya secara otomatis ke jaringan tersebut. Pilih
jaringan dalam daftar jaringan, lalu ketuk
Lupa
.
Menyiapkan akun
Aplikasi Google, seperti
Play Store
, memerlukan akun Google, dan
Samsung Apps
memerlukan
akun Samsung. Buat akun Google dan Samsung untuk mendapatkan pengalaman terbaik dengan
perangkat.
Menambah akun
Ikuti instruksi yang muncul saat membuka aplikasi Google tanpa masuk untuk menyiapkan akun
Google.
Untuk masuk atau mendaftar akun Google, pada layar aplikasi, ketuk
Pengaturan
Tambah akun
Google
. Setelah itu, ketuk
Baru
untuk mendaftar, atau ketuk
Yang sudah ada
, lalu ikuti instruksi
di layar untuk menyelesaikan penyiapan akun. Lebih dari satu akun Google dapat digunakan di
perangkat.
Siapkan juga akun Samsung.
Menghapus akun
Pada layar aplikasi, ketuk
Pengaturan
, pilih nama akun pada
Akun
, pilih akun yang akan dihapus,
lalu ketuk
Hapus akun
.