User manual

Menghubungkan dengan perangkat lain
72
NFC (Model dengan NFC aktif)
Tentang NFC
Perangkat Anda memungkinkan Anda membaca tag komunikasi jarak dekat (NFC) yang berisi
informasi tentang produk. Anda juga bisa menggunakan fitur ini untuk melakukan pembayaran dan
membeli tiket transportasi atau acara setelah mendownload aplikasi yang diperlukan.
Baterai berisi antena NFC internal. Perlakukan baterai dengan hati-hati agar antena NFC
tidak rusak.
Menggunakan fitur NFC
Gunakan fitur NFC untuk mengirim gambar atau kontak ke perangkat lain, dan membaca informasi
produk dari tag NFC. Jika Anda memasukkan kartu SIM atau USIM yang dilengkapi fitur pembayaran,
Anda dapat menggunakan perangkat untuk melakukan pembayaran dengan mudah.
Pada layar Aplikasi, ketuk
Pengaturan
NFC
, lalu ketuk tombol
NFC
untuk mengaktifkannya.
Tempatkan area antena NFC pada bagian belakang perangkat Anda di dekat tag NFC. Informasi dari
tag muncul.
Pastikan layar perangkat tidak terkunci. Jika tidak, perangkat tidak akan membaca tag NFC
atau menerima data.