Samsung CLX-317x Laser MFP series - Panduan Pengguna

Mengirim faks_49
6. Tekan panah kanan/kiri sampai Forward muncul lalu tekan OK.
Untuk menyetel agar mesin mencetak faks saat penerusan faks
telah selesai, pilih Forward&Print.
7. Masukkan nomor mesin faks yang akan dikirimi faks dan tekan OK.
8. Masukkan waktu mulai dan tekan OK.
9. Masukkan waktu selesai dan tekan OK.
10. Tekan Stop/Clear untuk kembali ke modus siap.
Faks yang diterima berikutnya akan diteruskan ke mesin faks yang
telah ditentukan.
Meneruskan faks yang diterima ke alamat email
Anda dapat menyetel mesin Anda untuk meneruskan faks masuk ke
alamat email yang telah Anda masukkan.
1. Tekan Faks.
2. Tekan Menu sampai Fax Feature muncul di bagian bawah tampilan
lalu tekan OK.
3. Tekan panah kanan/kiri sampai Forward muncul lalu tekan OK.
4. Tekan panah kanan/kiri sampai E-mail muncul lalu tekan OK.
5.
Tekan panah kanan/kiri sampai
Rcv. Forward
muncul lalu tekan
OK
.
6. Tekan panah kanan/kiri sampai Forward muncul lalu tekan OK.
Untuk menyetel agar mesin mencetak faks saat penerusan faks
telah selesai, pilih Forward&Print.
7. Masukkan alamat email Anda lalu tekan OK.
8. Masukkan alamat email yang akan dikirimi faks dan tekan OK.
9. Tekan Stop/Clear untuk kembali ke modus siap.
Faks yang terkirim berikutnya akan diteruskan ke alamat email yang
telah ditentukan.
MENYIAPKAN FAKS
Mengubah opsi penyiapan faks
Mesin Anda menyediakan berbagai opsi pengguna yang dapat dipilih untuk
menyiapkan sistem faks. Anda dapat mengubah pengaturan setelan asal
untuk preferensi dan kebutuhan Anda.
Untuk mengubah opsi penyiapan faks:
1. Tekan Faks.
2. Tekan Menu sampai Fax Setup muncul di bagian bawah tampilan lalu
tekan OK.
3. Tekan panah kanan/kiri untuk memilih Sending atau Receiving dan
tekan OK.
4. Tekan panah kanan/kiri sampai subyek menu yang Anda kehendaki
muncul dan tekan OK.
5. Tekan panah kanan/kiri sampai status yang diinginkan muncul atau
masukkan nilai untuk opsi yang telah Anda pilih, dan tekan OK.
6. Jika perlu, ulangi langkah 4 sampai 5.
7. Tekan Stop/Clear untuk kembali ke modus siap.
Opsi Sending
Opsi Receiving
OPSI DESKRIPSI
Redial Times Anda dapat menentukan jumlah upaya pemanggilan
kembali. Jika Anda memasukkan
0
, mesin tidak
akan memanggil kembali.
Redial Term Mesin Anda dapat dengan otomatis memanggil
kembali mesin faks di seberang jika mesin tersebut
sedang sibuk. Anda dapat menyetel interval antara
masing-masing upaya.
Prefix Dial Anda dapat menyetel nomor awalan sampai lima
digit. Nomor ini dipanggil sebelum nomor panggil
otomatis lainnya dipanggil. Ini berguna untuk
mengakses pertukaran PABX.
ECM Mode Modus ini membantu mengatasi kualitas
sambungan yang buruk dan memastikan semua
faks yang Anda kirim terkirim dengan lancar ke
sembarang mesin faks lain yang dilengkapi ECM.
Mengirim faks dengan menggunakan ECM mungkin
membutuhkan waktu lebih lama.
Send Report Anda dapat menyetel mesin Anda untuk mencetak
laporan konfirmasi yang menunjukkan keberhasilan
sebuah transmisi, jumlah halaman yang dikirim, dan
banyak lagi. Opsi-opsi yang tersedia adalah On,
Off, dan On-Error, yang hanya akan mencetak bila
transmisi tidak berhasil.
Image TCR Fungsi ini memungkinkan pengguna untuk
mengetahui pesan faks apa yang telah dikirimkan
dengan menunjukkan pesan yang terkirim pada
laporan transmisi.
Halaman pertama pesan diubah ke file gambar lalu
dicetak pada laporan transmisi sehingga pengguna
dapat melihat pesan apa yang telah dikirim.
Namun, Anda tidak dapat menggunakan fungsi ini
saat mengirimkan faks tanpa menyimpan data di
dalam memori.
Dial Mode Setelan ini dapat tidak tersedia, tergantung pada
negara Anda. Jika Anda tidak dapat menemukan
opsi ini, mesin Anda tidak mendukung fitur ini.
Anda dapat menetapkan modus panggil untuk
mesin Anda menjadi panggilan nada atau panggilan
pulsa. Jika Anda memiliki sistem telepon publik atau
sistem Private Branch Exchanage (PBX), Anda
harus memilih Pulse. Hubungi perusahaan telepon
setempat Anda jika Anda tidak yakin modus panggil
mana yang harus digunakan.
Jika Anda memilih Pulse, beberapa fitur sistem
telepon dapat tidak tersedia. Dapat juga diperlukan
waktu yang lebih lama utnuk memanggil nomor faks
atau telepon.
OPSI DESKRIPSI
Receive Mode Anda dapat memilih modus setelan asal
penerimaan faks. Untuk rincian mengenai
penerimaan faks pada tiap-tiap modus, lihat
“Mengganti modus penerimaan” di halaman 47.
Ring to Answer Anda dapat menentukan jumlah dering perangkat
sebelum menjawab panggilan masuk.
Stamp RCV
Name
Opsi ini memungkinkan mesin untuk secara
otomatis mencetak nomor halaman, dan tanggal
dan waktu penerimaan pada bagian bawah faks
yang diterima.
OPSI DESKRIPSI