Samsung ProXpress SL-M331x, SL-M332x, SL-M382x, SL-402x Laser Printer series - Panduan Pengguna

Fitur-fitur pencetakan
243
4. Fitur-Fitur Khusus
Duplex: Cetak pada kedua sisi kertas untuk menghemat kertas.
Pencetakan dupleks otomatis mungkin tidak tersedia tergantung
model. Anda dapat menggunakan cara lain yaitu sistem pencetakan lpr
atau aplikasi lain untuk mencetak ganjil.
Multiple pages: Cetak beberapa halaman pada satu sisi kertas.
Page Border: Pilih beberapa jenis batas (msl., Single-line hairline,
Double-line hairline)
Tab Image
Pada tab ini, Anda bisa mengubah tingkat kecerahan, resolusi atau posisi
gambar dokumen Anda.
Tab Text
Menyetel margin karakter, spasi baris, atau kolom untuk hasil cetak
sebenarnya.
Tab Margins
Use Margins: Setel marjin untuk dokumen tersebut. Defaultnya, marjin
tidak aktif. Pengguna bisa mengubah setelan marjin dengan mengubah
nilai pada bidang yang sesuai. Telah disetel dari default-nya, nilai-nilai
ini tergantung kepada ukuran halaman yang dipilih.
Unit: Mengubah unit ke satuan poin, inci, atau centimeter.
Tab Printer-Specific Settings
Pilih berbagai opsi pada bingkai JCL dan General untuk menyesuaikan
berbagai macam setelan. Opsi-opsi ini berbeda-beda untuk tiap-tiap printer
dan tergantung pada file PPD.