Samsung ProXpress SL-M331x, SL-M332x, SL-M382x, SL-402x Laser Printer series - Panduan Pengguna

Menggunakan SyncThru™ Web Service
252
5. Alat Bantu Berguna
Tab Information
Tab ini memberi informasi umum tentang printer Anda. Anda dapat
memeriksa berbagai macam hal seperti jumlah toner yang tersisa. Anda
juga dapat mencetak laporan, seperti laporan kesalahan.
Active Alerts: Menunjukkan peringatan yang telah terjadi pada printer
dan tingkat keparahannya.
Supplies: Menunjukkan berapa banyak halaman yang dicetak dan
jumlah toner yang tersisa di dalam kartrid.
Usage Counters: Menunjukkan hitungan penggunaan menurut jenis
pencetakan: simplex dan duplex.
Current Settings: Menunjukkan informasi printer dan jaringan.
Security Information: Menampilkan informasi keamanan printer.
Print information: Mencetak laporan, misalnya laporan terkait sistem,
alamat email dan laporan font.
Tab Settings
Tab ini memungkinkan Anda mengatur konfigurasi yang disediakan printer
dan jaringan Anda. Anda harus masuk sebagai administrator untuk melihat
tab ini.
Tab Machine Settings: Mengatur opsi yang disediakan printer Anda.
Tab Network Settings: Menunjukkan opsi-opsi untuk lingkungan
jaringan. Menetapkan opsi-opsi seperti TCP/IP dan protokol jaringan.
Tab Security
Tab ini memungkinkan Anda mengatur informasi sistem dan keamanan
jaringan. Anda harus masuk sebagai administrator untuk melihat tab ini.
System Security: Menyetel informasi administrator sistem dan juga
mengaktifkan atau menonaktifkan fitur printer.
Network Security: Menyesuaikan pengaturan server HTTP, IPSec,
IPv4/IPv6 filtering, 802.1x, dan Otentikasi.
User Access Control: Anda dapat memilih metode/modus otentikasi
untuk otentikasi pengguna. Anda dapat menambah/menghapus/
mengubah profil pengguna untuk Otentikasi Lokal.
System Log: Berisi setelan yang terkait dengan catatan kejadian
perangkat.
- Log Configuration: Berisi setelan yang terkait dengan log
penyimpanan.
- Log Viewer: Berisi opsi untuk melihat log yang disimpan secara
lokal pada perangkat.