Samsung ML-2850 Laser Printer series - User's Guide
6.1 <
Pencetakan Dasar>
6 Pencetakan Dasar
Bab ini akan menjelaskan beberapa tugas pencetakan umum.
Bab ini mencakup:
• Mencetak dokumen
• Membatalkan pekerjaan pencetakan
Mencetak dokumen
Dengan printer ini, Anda dapat mencetak dari beragam aplikasi
Windows, Macintosh, atau Linux. Langkah-langkah mencetak dokumen
mungkin berbeda-beda tergantung pada aplikasi yang Anda gunakan.
Untuk rincian lebih lanjut mengenai pencetakan, lihat Bagian
Perangkat Lunak.
Membatalkan pekerjaan pencetakan
Jika tugas pencetakan sedang menunggu di antrian pencetakan atau
spooler printer, seperti grup printer di Windows, hapuslah tugas itu
seperti berikut ini:
1 Klik tombol Start Windows.
2 Untuk Windows 2000, pilih Settings kemudian Printers.
Untuk Windows XP/2003, pilih Pencetak dan Faks.
Untuk Windows Vista/2008, pilih Panel Kontrol > Perangkat
keras dan Suara > Printers.
Untuk Windows 7, pilih Panel Kontrol > Perangkat Keras dan
Suara > Perangkat dan Printer.
Untuk Windows Server 2008 R2, pilih Panel Kontrol > Perangkat
Keras > Perangkat dan Printer.
3 Untuk Windows 2000, XP, 2003, 2008 dan Vista, klik dua kali ikon
printer.
Untuk Windows 7 dan Windows Server 2008 R2, klik kanan ikon
printer > menu konteks > Lihat yang sedang dicetak.
4 Dari menu Dokumen, pilih Batal.
Anda juga dapat membatalkan pekerjaan saat ini dengan menekan
tombol Batal pada panel kontrol printer Anda.
Catatan
Anda juga dapat mengakses jendela ini hanya dengan mengklik
dua kali ikon printer di sudut kanan bawah dekstop Windows.










