Samsung ML-2850 Laser Printer series - User's Guide
8.2 <
Pemeliharaan>
4 Bersihkan perlahan bagian kaca memanjang (LSU) di dalam
bagian atas kartrid dan periksa adanya kotoran atau debu.
5 Pegang kartrid toner pada pegangannya, lalu dengan perlahan
masukkan kartrid ke dalam bukaan printer.
Sejajarkan sisi samping kartrid dengan lekukan sesuai yang ada
di dalamnya, printer akan menuntun kartrid masuk ke posisi yang
benar sampai kartrid sepenuhnya terkunci di tempatnya.
6 Tutup penutup depan. Pastikan penutup sudah tertutup dengan baik.
7 Tancapkan kabel daya, lalu nyalakan printer.
Catatan
Bagian kaca memanjang tidak mudah ditemukan.
Merawat kartrid toner
Penyimpanan kartrid toner
Agar mendapatkan manfaat yang maksimal dari kartrid toner Anda,
ingat pedoman berikut:
• Jangan keluarkan kartrid toner dari pembungkusnya sampai siap
untuk digunakan.
• Jangan isi ulang kartrid toner. Garansi printer tidak menjamin
kerusakan yang disebabkan oleh pengisian ulang kartrid.
• Simpanlah kartrid toner pada lingkungan yang sama seperti printer.
• Untuk mencegah kerusakan pada kartrid toner, jangan biarkan
terpapar cahaya lebih dari beberapa menit.
Usia kartrid yang diharapkan
Usia kartrid toner bergantung pada jumlah toner yang diperlukan untuk
pekerjaan mencetak. Jumlah yang sebenarnya juga akan berbeda-beda
tergantung pada kepadatan cetak halaman yang Anda cetak, dan jumlah
halaman dapat dipengaruhi oleh lingkungan operasi, interval pencetakan,
jenis media, dan ukuran media. Jika Anda mencetak banyak gambar,
Anda kemungkinan akan perlu mengganti kartrid lebih sering.
Meratakan toner dalam kartrid
Saat kartrid toner mendekati akhir masa pakainya:
• Hasil cetakan kurang tebal dan terdapat garis-garis putih.
• Jendela program Smart Panel muncul pada komputer.
• Kesalahan LED berkedip merah.
Jika ini terjadi, Anda dapat meningkatkan kembali kualitas cetak untuk
sementara dengan mendistribusikan kembali sisa toner pada kartrid.
Pada beberapa kasus, corengan atau cetakan yang kurang tebal akan
tetap muncul meskipun Anda telah mendisribusikan kembali toner.
1 Buka penutup depan.
2 Tarik keluar kartrid toner.










