Samsung SCX-4321, SCX-4521 Laser MFP series - User's Guide
Spesifikasi
10.5
Spesifikasi Kertas
Kapasitas Keluaran Kertas
Lingkungan Penyimpanan Kertas
Kondisi lingkungan penyimpanan kertas secara langsung mempengaruhi
operasi pengumpanan.
Idealnya, mesin dan lingkungan penyimpanan kertas sebaiknya memiliki
suhu sama atau mendekati suhu ruang, dan tidak terlalu kering atau
lembab. Ingatlah bahwa kertas memiliki sifat higroskopis; yaitu
menyerap dan kehilangan kelembaban dengan cepat.
Panas bersama-sama dengan kelembaban akan merusak kertas. Panas
menyebabkan kelembaban dalam kertas menguap, sementara dingin
menyebabkan kelembaban berkondensasi pada lembaran kertas. Sistem
pemanas dan pendingin udara (AC) menghilangkan sebagian besar
kelembaban dari dalam ruangan. Begitu kertas dibuka dan digunakan, kertas
kehilangan kelembaban, menyebabkan garis-garis dan noda. Cuaca yang
lembab atau pendingin air dapat menyebabkan kelembaban dalam ruangan
meningkat. Begitu kertas dibuka dan digunakan, kertas menyerap setiap
kelebihan kelembaban, menyebabkan cetakan menjadi tipis dan timbulnya
bintik-bintik putih. Juga, ketika kehilangan dan menyerap kelembaban, kertas
dapat berubah bentuk. Ini dapat mengakibatkan kertas macet.
Ingatlah untuk tidak membeli lebih banyak kertas daripada yang dapat
dihabiskan dalam waktu singkat (sekitar 3 bulan). Kertas yang disimpan
dalam jangka waktu lama dapat mengalami kondisi panas dan lembab
ekstrim, yang dapat menyebabkan kerusakan. Perencanaan penting
untuk mencegah kerusakan pada persedian kertas dalam jumlah besar.
Kertas yang belum dibuka dalam rim yang masih tersegel dapat tetap
stabil selama beberapa bulan sebelum digunakan. Kemasan kertas
yang telah dibuka menghadapi lebih banyak kemungkinan kerusakan
akibat lingkungan, terutama jika kertas itu tidak dikemas dalam
pelindung anti kelembaban.
Kategori Spesifikasi
Kandungan asam 5,5 pH atau lebih rendah
Caliper 3,0 ~ 7,0 mil (0,094 ~ 0,18 mm)
Gulungan dalam rim Mendatar dalam 0,02 in. (5 mm)
Kondisi tepi terpotong Memotong dengan pisau yang tajam tanpa uraian yang terlihat.
Kompatibilitas fusi
Tidak boleh hangus, lebur, miring, atau mengeluarkan emisi
berbahaya bila dipanaskan hingga 200 °C (392 °F) selama
0,1 detik.
Serat Serat panjang
Kandungan kelembaban 4% ~ 6% berdasarkan berat
Kehalusan 100 ~ 400 Sheffield
Lokasi Keluaran Kapasitas
Baki keluaran menghadap
ke bawah
50 lembar kertas 20 lb (75 g/m
2
bond)
Lingkungan penyimpanan kertas sebaiknya dipelihara dengan baik untuk
memastikan performa yang optimum. Kondisi yang diperlukan adalah
20 sampai 24 °C (68 sampai 75 °F), dengan kelembaban relatif 45% sampai
55%. Panduan berikut sebaiknya dipertimbangkan saat mengevaluasi
lingkungan penyimpanan kertas:
• Kertas sebaiknya disimpan pada suhu ruang atau mendekati suhu
ruang.
• Udara sebaiknya tidak terlalu kering atau terlalu lembab.
• Cara terbaik untuk menyimpan rim kertas yang sudah dibuka adalah
dengan membungkusnya lagi rapat-rapat dalam kemasannya yang
tahan kelembaban. Jika lingkungan mesin bisa terkena kondisi ekstrim,
keluarkan kertas dari kemasan hanya sejumlah yang akan habis
digunakan pada hari itu untuk mencegah perubahan kadar air yang
tidak diinginkan.
Amplop
Konstruksi amplop sangatlah penting. Garis lipatan amplop dapat sangat
bervariasi, bukan hanya antara pabrik pembuat, namun juga dalam satu
kotak dari pabrik pembuat yang sama. Pencetakan pada amplop yang baik
tergantung pada kualitas amplop. Saat memilih amplop, pertimbangkan
komponen-komponen berikut:
• Berat: Berat kertas amplop sebaiknya tidak melebihi 24 lb
(90 g/m
2
bond
) atau kemacetan dapat terjadi.
• Konstruksi: Sebelum pencetakan, amplop harus diletakkan
mendatar dengan gulungan tepi kurang dari 0,25 in. (6 mm), dan
sebaiknya tidak berisi udara.
• Kondisi: Amplop sebaiknya tidak berkerut, bergalur, atau rusak.
• Temperatur: Sebaiknya Anda menggunakan amplop yang kompatibel
dengan panas dan tekanan mesin.
• Ukuran: Anda sebaiknya menggunakan hanya amplop dengan
kisaran ukuran berikut.
C
ATATAN
:
• Muatkan hanya satu lembar kertas sekali muat untuk mencetak amplop.
• Anda dapat mengalami beberapa kertas macet bila menggunakan
media dengan panjang kurang dari 5,5 in. (140 mm). Ini dapat
disebabkan oleh kertas yang telah terpengaruh kondisi lingkungan.
Untuk performa optimum, pastikan Anda menyimpan dan menangani
kertas dengan benar. Silakan lihat “Lingkungan Penyimpanan Kertas”
pada halaman 10.5.
Minimum Maksimum
3 x 5 in.
(76 x 127 mm)
8,5 x 14 in.
(216 x 356 mm)










