User Manual

DGX-670 Panduan untuk Pemilik
Pemecahan Masalah
103
Pemecahan Masalah
Umum
Terdengar bunyi klik atau pop bila instrumen
dinyalakan atau dimatikan.
Hal ini normal. Arus listrik sedang mengalir ke instrumen.
Instrumen dimatikan secara otomatis. Hal ini normal dan karena fungsi Mati Secara Otomatis. Jika perlu, atur
parameter fungsi Mati Secara Otomatis (halaman 18).
Terdengar berisik dari speaker instrumen. Mungkin akan terdengar berisik jika ada telepon seluler yang digunakan
di dekat instrumen atau jika telepon berdering. Matikan telepon seluler,
atau gunakan jauh dari instrumen.
Terdengar berisik dari speaker instrumen
atau headphone saat menggunakan
instrumen bersama aplikasi pada perangkat
cerdas seperti ponsel cerdas atau tablet.
Bila Anda menggunakan instrumen bersama aplikasi pada perangkat
cerdas, kami merekomendasikan agar Anda mengaktifkan Wi-Fi atau
Bluetooth setelah mengaktifkan “Airplane Mode” (Mode Pesawat) pada
perangkat itu untuk menghindari derau yang disebabkan oleh komunikasi.
Di LCD, ada beberapa titik tertentu yang
selalu menyala atau tidak menyala.
Ini adalah akibat piksel cacat dan kadang-kadang terjadi TFT-LCD; ini
tidak menunjukkan masalah dalam pengoperasian.
Berisik mekanis terdengar selama
memainkan.
Mekanisme keyboard pada instrumen ini menirukan mekanisme keyboard
piano sungguhan. Berisik mekanis juga terdengar di piano.
Ada sedikit perbedaan dalam kualitas suara
antar not yang dimainkan pada keyboard.
Hal ini normal dan akibat sistem sampling instrumen.
Beberapa Voice mempunyai bunyi berulang.
Beberapa derau atau vibrato terdengar jelas
pada titinada yang lebih tinggi, bergantung
pada Voice.
Volume keseluruhan pelan atau tidak
terdengar suara.
Volume master mungkin diatur terlalu rendah. Atur volume master ke
tingkat yang sesuai dengan putaran [MASTER VOLUME].
Semua bagian keyboard dinonaktifkan. Gunakan tombol PART ON/OFF
[MAIN]/[LAYER]/[LEFT] untuk mengaktifkan bagian yang diinginkan.
Volume masing-masing bagian mungkin diatur terlalu rendah. Naikkan
volume dalam tampilan Mixer (halaman 88).
Pastikan channel yang diinginkan diatur ke on (halaman 53, 65).
Pastikan tidak memasang headphone atau steker adaptor ke jack
[PHONES/OUTPUT].
Pastikan bahwa pengaturan Speaker diatur ke On: [MENU] tombol
Kursor [U][D][L][R] Utility, [ENTER] TAB [L] Config1 tombol
Kursor [U] 1 Speaker. Untuk mengetahui detailnya, lihat Reference
Manual (Panduan Referensi) pada situs web, Bab 10.
Suara terdistorsi atau berisik. Volume mungkin disetel terlalu tinggi. Pastikan semua pengaturan
volume yang relevan telah sesuai.
Ini mungkin disebabkan oleh pengaturan efek atau filter tertentu.
Periksa pengaturan efek atau filter dan ubah bila perlu dalam tampilan
Mixer, dengan mengacu Reference Manual (Panduan Referensi) pada
situs web, Bab 8.
Tidak semua bunyi not dimainkan secara
bersamaan.
Anda mungkin melebihi polifoni maksimal (halaman 106) instrumen. Bila
melebihi polifoni maksimal, not yang paling dahulu dimainkan akan
berhenti berbunyi, yang membuat not yang terakhir dimainkan
dibunyikan.
Volume keyboard lebih rendah daripada
volume playback Lagu/Style.
Volume bagian-bagian keyboard mungkin diatur terlalu rendah. Naikkan
volume keyboard (Utama/Layer/Left), atau turunkan volume Lagu/Style
dalam tampilan Mixer (halaman 88).
Tampilan Utama tidak muncul bahkan saat
menyalakan instrumen.
Ini mungkin terjadi jika flash-drive USB telah dipasang ke instrumen.
Pemasangan beberapa flash-drive USB mungkin mengakibatkan interval
yang lama antara menyalakan instrumen dan munculnya tampilan Utama.
Untuk menghindari hal ini, nyalakan instrumen setelah melepaskan perangkat.
Beberapa karakter nama file/folder
berantakan.
Pengaturan bahasa telah diubah. Atur bahasa yang sesuai untuk nama
file/folder (halaman 18).
dgx670_id_om_a0.book Page 103 Thursday, May 14, 2020 4:20 PM