User Manual

PSR-E373, PSR-EW310, YPT-370 Panduan untuk Pemilik
12
Mempersiapkan
Mempersiapkan
Kebutuhan Daya
Walaupun instrumen bisa digunakan dengan adaptor
AC atau baterai, Yamaha merekomendasikan peng-
gunaan adaptor AC bila memungkinkan. Adaptor AC
lebih ramah lingkungan daripada baterai dan tidak
menghabiskan sumber daya alam.
Menggunakan Adaptor AC
Hubungkan adaptor AC sesuai urutan yang ditampil-
kan dalam ilustrasi.
Menggunakan Baterai
Instrumen ini memerlukan baterai Alkalin (LR6)/Man-
gan (R6) ukuran “AA
, atau baterai nikel-metal hidrida
isi-ulang (baterai Ni-MH isi-ulang). Baterai Alkalin
atau baterai Ni-MH isi-ulang direkomendasikan untuk
instrumen ini, karena baterai jenis lain dapat men-
gakibatkan kinerja baterai yang lebih buruk.
1 Pastikan bahwa instrumen dimatikan.
2 Buka penutup kompartemen baterai yang berada
pada panel bawah instrumen.
3 Masukkan enam baterai baru secara hati-hati
dengan mengikuti tanda kutub di sisi dalam kom-
partemen.
4 Pasang kembali penutup kompartemen, dengan
memastikannya terkunci erat pada tempatnya.
Pastikan mengatur jenis baterai dengan benar (hala-
man 13).
Gunakan hanya adaptor AC yang ditetapkan (halaman 85).
Penggunaan adaptor AC yang salah dapat menyebabkan
kerusakan pada instrumen atau kepanasan.
Saat menggunakan adaptor AC bersama steker lepas-
pasang, pastikan steker tetap terpasang ke adaptor AC.
Penggunaan steker saja dapat menyebabkan sengatan lis-
trik atau kebakaran.
Jika steker lepas secara tidak sengaja dari adaptor AC, tan-
capkan kembali hingga terdengar terkunci pada posisinya,
dengan berhati-hati agar tidak menyentuh komponen
logam di bagian dalam. Untuk menghindari sengatan lis-
trik, korsleting atau kerusakan, pastikan juga bahwa tidak
ada debu di antara adaptor AC dan steker.
Saat mempersiapkan produk, pastikan bahwa stopkontak
AC yang Anda gunakan mudah diakses. Jika terjadi
masalah atau kegagalan fungsi, segera matikan listriknya
dan cabut stekernya dari stopkontak.
Ikuti kebalikan urutan yang ditampilkan di atas saat melepas
adaptor AC.
2
1
Jack DC IN
(halaman 11)
Stopkontak AC
Adaptor
AC
Steker
Bentuk steker berbeda-beda, bergantung
pada area Anda.
Masukkan steker
seperti yang
ditunjukkan.
CATATAN
Bila baterai habis, atau jika instrumen tidak akan digunakan
dalam waktu lama, keluarkan baterainya dari instrumen.
Menghubungkan atau melepaskan adaptor AC dengan
baterai terpasang dapat mematikan listriknya, sehingga
mengakibatkan hilangnya data yang sedang direkam atau
ditransfer pada saat itu.
Bila daya baterai menjadi terlalu rendah untuk pengopera-
sian yang seharusnya, volume mungkin menjadi berkurang,
suaranya mungkin terdistorsi, dan mungkin terjadi masalah
lainnya. Bila hal ini terjadi, pastikan mengganti semua bate-
rai dengan yang baru atau yang sudah diisi ulang.
psre373_id.book Page 12 Monday, October 12, 2020 8:57 AM