User Manual

142
CLP-785, CLP-775, CLP-745, CLP-735, CLP-795GP, CLP-765GP Panduan untuk Pemilik
Tentang
Bluetooth
Bluetooth merupakan teknologi komunikasi nirkabel antar-perangkat dalam area sekitar 10 meter
(33 kaki) yang memiliki band frekuensi 2,4 GHz.
Menangani komunikasi Bluetooth
Band 2,4 GHz yang digunakan oleh perangkat yang kompatibel dengan Bluetooth adalah band radio
yang juga digunakan oleh berbagai jenis perlengkapan. Meskipun perangkat yang kompatibel dengan
Bluetooth menggunakan teknologi yang meminimalkan pengaruh berbagai komponen lain dengan
menggunakan band radio yang sama, pengaruh tersebut dapat mengurangi kecepatan atau jarak
komunikasi, dan dalam beberapa kasus dapat mengganggu komunikasi.
Kecepatan transfer sinyal dan jarak yang memungkinkan terjadinya komunikasi berbeda-beda, tergantung
jarak antar-perangkat komunikasi, hambatan yang ada, kondisi gelombang radio, dan jenis perlengkapan.
Yamaha tidak menjamin semua koneksi nirkabel antara unit ini dan perangkat yang kompatibel dengan
fungsi Bluetooth.
Kemampuan Bluetooth
Model CLP-785, CLP-775, CLP-745, CLP-795GP, dan CLP-765GP dilengkapi dengan fungsionalitas Bluetooth,
akan tetapi, model tersebut dapat saja tidak mendukung Bluetooth, bergantung pada negara tempat Anda membeli
produk. Jika logo Bluetooth terlihat atau tercetak di panel kontrol, berarti produk dilengkapi dengan fungsionalitas
Bluetooth.
785 775 745795GP 765GP
logo
Bluetooth
logo
Bluetooth