User Manual

DGX-670 Panduan untuk Pemilik
105
Pemecahan Masalah
Perekam/Audio Player USB
Sebuah pesan yang menunjukkan drive
sedang sibuk akan muncul, dan perekaman
akan dibatalkan.
Pastikan Anda menggunakan flash-drive USB yang kompatibel
(halaman 91).
Pastikan flash-drive USB mempunyai memori yang cukup
(halaman 92).
Jika Anda menggunakan flash-drive USB berisi data yang telah direkam,
periksalah terlebih dahulu bahwa tidak ada data penting di perangkat
tersebut, kemudian format (halaman 92) dan coba lagi merekam.
File audio tidak dapat dipilih.
Format file mungkin tidak kompatibel dengan instrumen. Format yang
kompatibel hanyalah WAV. File dengan proteksi DRM tidak dapat dimainkan.
File terekam dimainkan pada volume yang
berbeda bila dibandingkan dengan saat
merekamnya.
Volume playback audio telah diubah (halaman 74). Mengatur nilai volume
ke 100 akan memainkan file pada volume yang sama dengan saat
perekamannya.
Mikrofon
Sinyal input mikrofon tidak dapat direkam. Sinyal input mikrofon tidak dapat direkam sebagai Lagu (dalam format
MIDI). Rekam dengan menggunakan Perekam Audio USB (halaman 75).
Mixer
Bunyi terdengar aneh atau berbeda dari
harapan saat mengubah Voice irama (Drum
kit, dsb.) untuk Style atau Lagu dari Mixer.
Saat mengubah Voice irama/perkusi (drum kit, dsb.) untuk Style dan
Lagu, pengaturan detail yang berkaitan dengan suara drum akan diatur
ulang, dan dalam beberapa kasus Anda mungkin tidak dapat memulihkan
bunyi orisinal. Anda dapat memulihkan bunyi orisinal dengan memilih lagi
Lagu atau Style yang sama.
Koneksi
Speaker tidak dimatikan bila sepasang
headphone dihubungkan ke jack [PHONES/
OUTPUT].
Pengaturan Speaker adalah
On
. Atur pengaturan speaker ke
Headphone Switch
melalui [MENU]
tombol Kursor [
U
][
D
][
L
][
R
]
Utility
, [ENTER]
TAB [
L
]
Config1
tombol Kursor [
D
]
1 Speaker
. Untuk mengetahui detailnya, lihat
Reference Manual (Panduan Referensi) pada situs web, Bab 10.
Pengaturan aktif/nonaktif untuk pedal yang
terhubung ke jack [AUX PEDAL] ditukar.
Ubah pengaturan polaritas: [MENU] tombol Kursor [U][D][L][R]
Controller, [ENTER] TAB [R] Setting tombol Kursor [
D] 3 AUX Pedal
Polarity. Untuk mengetahui detailnya, lihat Reference Manual (Panduan
Referensi) pada situs web, Bab 9.
Ikon LAN Nirkabel tidak diperlihatkan dalam
tampilan Menu sekalipun adaptor LAN
nirkabel USB telah dihubungkan.
Lepaskan adaptor LAN nirkabel USB dan hubungkan lagi.
Perangkat yang dilengkapi Bluetooth tidak
dapat disandingkan maupun dihubungkan ke
instrumen.
Periksa apakah fungsi Bluetooth pada perangkat yang dilengkapi
Bluetooth telah diaktifkan. Untuk menghubungkan perangkat yang
dilengkapi Bluetooth dan instrumen, fungsi Bluetooth pada kedua
perangkat perlu diaktifkan.
Perangkat yang dilengkapi Bluetooth dan instrumen perlu
disandingkan untuk menghubungkannya satu sama lain melalui
Bluetooth (halaman 96).
Jika ada perangkat (microwave oven, perangkat LAN nirkabel, dsb.)
yang mengeluarkan sinyal dalam band frekuensi 2,4 GHz di dekat situ,
jauhkan instrumen ini dari perangkat yang memancarkan sinyal
frekuensi radio tersebut.
Bunyi yang salurkan ke jack [AUX IN]
terputus.
Volume output perangkat eksternal yang terhubung ke jack [AUX IN]
instrumen ini terlalu rendah. Naikkan volume output perangkat eksternal.
Tingkat volume yang dihasilkan melalui speaker instrumen ini dapat
disesuaikan dengan menggunakan putaran [MASTER VOLUME]. Fungsi
Pengontrol Derau mungkin memotong suara-suara lembut. Jika ini terjadi,
nonaktifkan parameter AUX In Noise Gate (halaman 95).
dgx670_id_om_a0.book Page 105 Thursday, May 14, 2020 4:20 PM