User Manual

CVP-809/CVP-805 Panduan untuk Pemilik
21
Memulai
Menirukan Sensasi Jarak Suara Alami (sekalipun saat menggunakan Headphone)—
Binaural Sampling dan Optimiser Stereofonis
Instrumen ini menyediakan dua teknologi canggih yang memungkinkan Anda menikmati suara alami
yang benar-benar realistis, walaupun saat mendengarkan di headphone.
Binaural Sampling (hanya Suara “CFX Grand”)
Binaural Sampling adalah metode yang menggunakan dua mikrofon khusus yang dipasang di posisi telinga
pemain dan merekam suara dari piano sebagaimana yang didengar sesungguhnya. Mendengar suara
dengan efek ini melalui headphone akan memberikan kesan mendalam pada suara, seakan-akan benar-
benar dihasilkan dari piano. Lebih jauh, Anda dapat menikmati suara secara alami dalam waktu lama tanpa
kelelahan telinga. Bila SuaraCFX Grand dipilih, menghubungkan headphone secara otomatis akan
mengaktifkan suara pengambilan sampel binaural.
Pengambilan Sampel
Teknologi yang merekam bunyi instrumen akustik kemudian menyimpannya ke penghasil nada untuk dimainkan berdasarkan informasi
yang diterima dari keyboard.
Optimiser Stereofonis (Suara VRM selain “CFX Grand”)
Optimiser Stereofonis adalah efek yang menirukan jarak suara alami, seperti pada suara Binaural
Sampling, walaupun Anda mendengarkannya di headphone. Bila salah satu Suara VRM (halaman 53)
selain “CFX Grand” dipilih, menghubungkan headphone akan secara otomatis mengaktifkan Optimiser
Stereofonis.
Menggunakan Gantungan Headphone
Gantungan headphone telah disertakan dalam paket instrumen sehingga Anda dapat menggantung
headphone pada instrumen. Pasang gantungan headphone dengan mengikuti instruksi pada halaman 116,
119 atau 122.
PEMBERITAHUAN
Jangan menggantung apa pun selain headphone pada gantungan. Jika tidak, instrumen atau gantungan bisa rusak.
Bila headphone telah dihubungkan, Suara VRM (halaman 53) secara otomatis berubah ke suara Binaural Sampling
atau suara yang disempurnakan dengan Optimiser Stereofonis, melalui pengaturan default. Walau demikian, bila
headphone dihubungkan, semua fungsi ini juga akan memengaruhi suara dari speaker eksternal yang dihubungkan
ke jack AUX OUT atau suara untuk perekaman Audio (halaman 75), dan mungkin mengakibatkan suara yang
tidak biasa atau tidak alami. Jika ini yang terjadi, matikan fungsi ini.
Anda dapat mengaktifkan atau menonaktifkan fungsi ini pada tampilan yang dipanggil melalui [Menu] → [Utility]
→ [Speaker/Connectivity]. Untuk mengetahui detailnya, lihat Reference Manual (Panduan Referensi) pada situs
web (halaman 9).