User Manual

126 PSR-S975/S775 Panduan Referensi
10
Koneksi
Dengan menggunakan adaptor LAN nirkabel USB (dijual secara terpisah), Anda dapat menghubungkan
PSR-S975/S775 ke iPhone/iPad melalui jaringan nirkabel. Untuk mengetahui instruksi pengoperasian
umum, lihat “iPhone/iPad Connection Manual” (Panduan untuk Menghubungkan iPhone/iPad) pada situs
web. Bagian ini hanya membahas pengoperasian yang khusus untuk PSR-S975/S775.
Sebelum memulai pengoperasian, pastikan bahwa adaptor LAN nirkabel USB telah dihubungkan ke terminal
[USB TO DEVICE] dan panggil tampilan persiapan melalui [FUNCTION]
TAB [F] MENU 2
[H] WIRELESS LAN.
CATATAN Jika adaptor LAN nirkabel USB tidak dikenali oleh instrumen, maka “WIRELESS LAN” untuk tombol [H] tidak ditampilkan. Bila “WIRELESS LAN
tidak ditampilkan walaupun adaptor LAN nirkabel USB telah dihubungkan, maka matikan kemudian nyalakan lagi instrumen.
Mode Infrastructure
Menghubungkan ke iPhone/iPad melalui LAN Nirkabel
[A]/[B] Memilih jaringan.
[G] UPDATE Memperbarui daftar jaringan pada tampilan.
[I] DETAIL Untuk mengatur parameter detail pada halaman di bawah. Setelah mem-
buat pengaturan ini, tekan salah satu tombol [7 ]/[8 ] (SAVE)
untuk benar-benar menyimpannya.
IP ADDRESS: Mengatur alamat IP dan parameter terkait lainnya.
OTHERS: Bila instrumen dihubungkan ke jaringan dengan Infrastructure
Mode, waktu saat ini akan ditampilkan pada tampilan Main. Anda
dapat mengatur Zona Waktu dengan tombol [B] dan Daylight Saving
Time dengan tombol [C] bagi waktu setempat.
Jika Anda ingin memasukkan nama host, tekan tombol [A].
[1 ]/
[2 ]
WPS Menghubungkan instrumen ini ke jaringan melalui WPS. Tekan tombol
ini diikuti dengan tombol [G] (YES), kemudian tekan tombol WPS pada
titik akses Anda dalam waktu dua menit.
[3 ]/
[4 ]
MODE Beralih ke Mode Access Point.
[5 ]/
[6 ]
INITIALIZE Mengembalikan pengaturan koneksi ke status default pabrik.
[7 ]/
[8 ]
CONNECT Menghubungkan ke jaringan yang dipilih.
Jika Anda memilih “Other” dengan menggunakan tombol [A]/[B], hal ini
akan memanggil tampilan Pengaturan Manual di mana Anda dapat meng-
atur SSID, metode keamanan, dan kata sandi. Setelah memasukkan semua
itu, tekan salah satu tombol [7 ]/[8 ] dalam tampilan Pengaturan
Manual untuk menghubungkan ke jaringan.