User Manual

Table Of Contents
PSR-SX900/SX700 Panduan Referensi 53
3
Multi Pad
3 Jika Anda ingin membuat Multi Pad baru di Bank baru yang kosong, sentuh (New).
4 Sentuh untuk memilih Multi Pad tertentu untuk perekaman.
5 Jika perlu, pilih Voice yang diinginkan melalui tombol PART SELECT [RIGHT 1].
Setelah memilih Voice, tekan tombol [EXIT] untuk kembali ke tampilan sebelumnya.
6 Tekan tombol [] (Rec) untuk masuk ke status siap merekam
bagi Multi Pad yang dipilih di langkah 4.
7 Mainkan keyboard untuk memulai perekaman.
Untuk memastikan bahwa rekaman Anda akan sinkron dengan tempo, tekan tombol [Metronome] untuk mengak-
tifkan metronom.
Jika Anda ingin menyisipkan diam sebelum frasa sesungguhnya, tekan STYLE CONTROL [START/STOP] untuk
memulai Perekaman maupun playback irama (Style saat ini). Ingatlah bahwa bagian irama dari Style saat ini akan
dimainkan kembali selama perekaman walaupun irama itu tidak akan direkam.
Not yang direkomendasikan untuk frasa Pencocokan Chord
Jika Anda bermaksud untuk membuat sebuah frasa Pencocokan Chord, gunakan not C, D, E, G, A, dan B, atau
dengan kata lain, mainkan frasa dalam kunci C mayor. Ini memastikan bahwa frasa tersebut akan tetap konstan dan
cocok secara harmonis, chord apa pun yang Anda mainkan di bagian tangan kiri pada keyboard.
8 Hentikan perekaman.
Tekan tombol MULTI PAD CONTROL [STOP] atau tombol STYLE CONTROL [START/STOP] untuk mengh-
entikan perekaman bila Anda telah selesai memainkan frasa tersebut.
9 Dengarkan kembali frasa yang baru direkam, dengan menekan tombol MULTI PAD CON-
TROL [1]–[4] yang sesuai. Untuk merekam kembali frasa, ulangi langkah-langkah 6–8.
10 Sentuh Repeat [On]/[Off] setiap pad untuk mengaktifkan/menonaktifkannya.
Jika parameter Repeat aktif untuk pad yang dipilih, playback pad yang bersangkutan akan berlanjut hingga tombol
MULTI PAD CONTROL [STOP] ditekan. Bila Anda menekan sebuah Multi Pad yang telah diaktifkan Repeat-nya
selama playback Lagu atau Style, playback akan mulai dan berulang secara sinkron bersama ketukan.
Jika parameter Repeat dinonaktifkan untuk pad yang dipilih, playback cuma dimainkan kembali sekali dan akan
berakhir secara otomatis begitu mencapai akhir frasa.
11 Sentuh Pencocokan Chord [On]/[Off] setiap pad untuk mengaktifkan/menonaktifkannya.
Jika parameter Pencocokan Chord diaktifkan untuk pad yang dipilih, pad yang bersangkutan akan dimainkan kembali
sesuai dengan chord yang ditetapkan di bagian chord keyboard yang dihasilkan dengan mengaktifkan [ACMP], atau
ditetapkan di bagian LEFT keyboard yang dihasilkan dengan mengaktifkan [LEFT] (bila [ACMP] nonaktif).
12 Sentuh (Rename), kemudian masukkan nama yang diinginkan untuk setiap Multi
Pad.
13 Jika Anda ingin merekam Multi Pad lainnya, ulangi langkah-langkah 4–12.
14 Sentuh (Save) untuk menyimpan Multi Pad, kemudian sim-
pan data Multi Pad sebagai sebuah Bank yang berisi set empat
Pad.
Untuk membatalkan perekaman, sentuh
lagi [] (Rec) sebelum melanjutkan ke
langkah 7.
CATATAN
CRC CRC
C = Not chord
C, R = Not yang direkomendasikan
Data Multi Pad yang telah diedit
akan hilang jika Anda memilih
Bank Multi Pad lain atau memati-
kan instrumen tanpa melakukan
operasi Simpan.
PEMBERITAHUAN